Bambang Widojanto Berharap Polri Limpahkan Kasusnya

Senin, 20 April 2015 - 01:17 WIB
Bambang Widojanto Berharap...
Bambang Widojanto Berharap Polri Limpahkan Kasusnya
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Bambang Widjojanto mengharapkan penyidik segera melimpahkan kasusnya ke Kejaksaan Agung (Kejagung).

"Kalau sudah rampung ya segeralah dilimpahkan. Susah banget sih," ujar Bambang di kantor LBH Jakarta, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu 19 April 2015.

Bambang yang berstatus tersangka kasus dugaan mengarahkan saksi dalam sengketa Pilkada Kotawaringin Barat di Mahkamah Konstitusi (MK) tahun 2010 silam itu mengaku belum menerima surat panggilan pemeriksaan lanjutan dari Mabes Polri.

Dia menyarankan agar Kapolri baru, Jenderal Badrodin Haiti melakukan pertemuan dengan para penegak hukum lain guna membahas kelanjutan proses hukumnya.

"Pada saat itu (penyidikan kasusnya) belum ada Kapolri, sekarang kan sudah. Bahkan dalam waktu sesingkat mungkin ada pertemuan pimpinan penegak hukum itu sendiri. Untuk menindaklanjuti apa yang sudah disepakati mereka semua," ungkapnya.

Bareskrim Polri telah menetapkan empat tersangka kasus dugaan menyuruh saksi memberikan keterangan palsu terkait sengketa Pilkada Kotawaringin Barat di MK tahun 2010 lalu. Mereka adalah Bambang Widjojanto, Zulfahmi Arsyad, dan dua orang berinisial S dan P.
(dam)
Berita Terkait
Wakil Ketua DPR RI Azis...
Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin Ditangkap KPK di Rumah
Wakil Ketua DPRD Jatim...
Wakil Ketua DPRD Jatim yang Ditangkap KPK Diduga Berinisial STS
Pesan Gus Mus, Mantan...
Pesan Gus Mus, Mantan Wakil Ketua KPK: Kita Nasihati Pemimpin juga Masyarakat
KPK Gaet 4 Kementerian...
KPK Gaet 4 Kementerian dan KSP Teken Komitmen Pencegahan Korupsi
Lili Pintauli Dikabarkan...
Lili Pintauli Dikabarkan Mundur dari KPK? Albertina Ho: Saya Belum Tahu
Kamis, Dewas Gelar Sidang...
Kamis, Dewas Gelar Sidang Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron
Berita Terkini
Cetak Kader Ideologis...
Cetak Kader Ideologis dan Tangguh, DPP PKB Gelar Pendidikan Instruktur PKPB
1 jam yang lalu
Anggota DPR Juliyatmono...
Anggota DPR Juliyatmono Sebut Gaji Guru Standarnya Harus Rp25 Juta Per Bulan
2 jam yang lalu
Menekraf Percaya FSAI...
Menekraf Percaya FSAI Jadi Wadah Promosi Budaya Indonesia-Australia
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Klaim Bisa...
Dedi Mulyadi Klaim Bisa Gaji Warga Jakarta Rp10 Juta Per KK, Pengamat: Ambisi untuk Pilpres 2029
2 jam yang lalu
Mengelola Komunikasi...
Mengelola Komunikasi Publik Jadi Pekerjaan Rumah Pemerintah
3 jam yang lalu
Duit Rp479 Miliar dari...
Duit Rp479 Miliar dari Korupsi Duta Palma Disita Kejagung, Sahroni Apresiasi
3 jam yang lalu
Infografis
Israel Berharap Temukan...
Israel Berharap Temukan Jasad Legenda Mossad Eli Cohen di Suriah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved