Demi Kenyamanan, Calhaj Diminta Patuhi Petugas

Rabu, 01 Oktober 2014 - 01:40 WIB
Demi Kenyamanan, Calhaj Diminta Patuhi Petugas
Demi Kenyamanan, Calhaj Diminta Patuhi Petugas
A A A
SURABAYA - Ada tips sederhana bagi calon haji (calhaj) yang akan menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Makkah, Arab Saudi.

Tips paling sederhana adalah mematuhi perintah petugas selama beribadah sehingga
ritual suci ini berlangsung aman, nyaman, dan sehat.

Hal itu terungkap dalam dialog haji bertema Wujudkan Haji yang Aman, Nyaman dan Sehat. Dialog itu merupakan kerja sama SINDO Weekly dan Kementerian Agama, Kementerian Kesehatan dan Bank BRI di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, Selasa 30 September 2014.

"Kalau pemerintah sudah melaksanakan tugasnya, jamaah hendaknya membantu dan mendukung, caranya ikuti petunjuk yang diberikan petugas haji," ungkap Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Jawa Timur NI Syakur, Selasa 30 September 2014.

Menurut dia, jamaah juga harus proaktif selama beribadah. Bila terjadi sesuatu pada jamaah haji, bisa segera melapor petugas sehingga bisa dicarikan solusinya.

"Pokoknya jamaah haji konsentrasilah pada ibadah dan selalu berdoa kepada Allah," kata Syakur kepada para calhaj yang mengikuti dialog.

Pembicara lain, Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Surabaya Susanto mengatakan jamaah haji harus mematuhi petunjuk petugas kesehatan.

Misalnya, kata dia, bila jamaah diminta mengenakan masker dan banyak minum. Siapkan diri Anda sebaik mungkin, jaga kondisi agar tetap sehat," ujarnya

Kepala Bagian Program Marketing Divisi Mass Banking BRI, Cahyo Hari Purwanto mengatakan jamaah haji diberi biaya hidup oleh pemerintah sebesar 1.500 riyal.

"Uang sebanyak itu jangan dibawa semua. Hendaknya diatur, bawalah uang seperlunya, sisanya disimpan dan percayakan kepada BRI," ujarnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6568 seconds (0.1#10.140)