Saksi Ahli Sebut Putri Candrawathi Berkebutuhan Tinggi Pada Sosok Pemberi Rasa Aman

Rabu, 21 Desember 2022 - 13:03 WIB
loading...
Saksi Ahli Sebut Putri...
Terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi berpelukan sebelum mengikuti sidang lanjutan di PN Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (13/12/2022). FOTO/ANTARA/Galih Pradipta
A A A
JAKARTA - Ahli Psikologi Forensik Reni Kusumowardhani mengungkapkan, Putri Candrawathi adalah sosok yang memiliki kebutuhan tinggi atas figur yang memberikan rasa aman. Rasa aman itu bisa didapatkan dari orang tua, suami, hingga ajudan.

Hal ini disampaikan Reni saat menjadi saksi ahli sidang kasus pembunuhan Brigadir J di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2022). Reni membeberkan sejumlah hasil tes psikologi forensik terhadap Putri Candrawathi.

"Ibu Putri Candrawathi yang berfungsi memiliki kecerdasan pada taraf rata-rata orang seusainya, jadi berbeda dengan Pak FS. Hal ini menggambarkan kemampuannya untuk dapat memahami informasi dan menyesuaikan diri dari tuntuan lingkungan sesuai dengan orang pada umumnya," kata Reni di persidangan, Rabu (21/12/2022).



Menurut Reni, Putri memiliki pemahaman nilai sosial yang baik, tapi perencanaan perilakunya di lingkungan sosial tergolong kurang. Kurang dalam arti merespons lingkungan, termasuk pada saat menghadapi satu masalah dalam kehidupannya.

Adapun kapasitas fungsi memori Putri, kata Reni, tergolong baik, kemampuannya dalam menangkap, mengolah informasi, dan mengungkapkan kembali apa yang diingatnya. Putri memilki kemampuan merespons secara cepat terhadap tekanan dari lingkungan. Dengan potensi intelektual dan kapasitas memorinya, Putri berpotensi mengembangkan hal logis dan rasional memahami stimulus sosial dari lingkungan untuk bisa berespons secara cepat dan sesuai menurut keyakinanya.

"Dalam BAP ada hasil dari Bu Putri Candrawathi mengatakan kebutuhan tinggi terhadap figur yang mampu memberikan rasa aman. Maksudnya apa itu?" tanya Jaksa.

Baca juga: Ahli Psikologi Ungkap Brigadir J Sosok yang Dipercaya Putri Candrawathi

"Jadi, dia ini ada semacam dependensi secara emosional kepada orang yang objek bergantungnya. Dalam hal ini kepada orang tuanya, suaminya," kata Reni.

"Mungkin kepada ajudan-ajudan yang dia percayai?" tanya Jaksa lagi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
KSAD Jenderal TNI Maruli...
KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Pastikan Pecat Pelaku Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
Wartawati di Banjarbaru...
Wartawati di Banjarbaru Tewas Diduga Dibunuh Oknum TNI AL, Kapuspen: Kelasi J Adalah Pacar Korban
Wartawati Diduga Dibunuh...
Wartawati Diduga Dibunuh Oknum TNI AL, Kapuspen: Kalau Terbukti Hukum Seberat-beratnya
3 Polisi Tewas Lampung...
3 Polisi Tewas Lampung Ditembak, Komisi III DPR Desak Polisi Segera Tetapkan Tersangka
Kamenak Gire Tersangka...
Kamenak Gire Tersangka Pembunuhan Anggota Satgas Mandala Diserahkan ke Kejari Nabire
Isu Setoran Judi Sabung...
Isu Setoran Judi Sabung Ayam di Balik Kematian 3 Polisi, Kapolda Lampung: Perlu Bukti Data dan Fakta
Spesifikasi Pistol Pindad...
Spesifikasi Pistol Pindad G2 Combat, Senjata Kopka Basar sebelum Penembakan 3 Polisi di Lampung
Abraham Sridjaja: Usut...
Abraham Sridjaja: Usut Tuntas dan Transparan Penembakan 3 Polisi, Jaga Soliditas TNI-Polri
Kutuk Penembakan 3 Polisi...
Kutuk Penembakan 3 Polisi oleh Oknum TNI di Lampung, PBHI: Adili Pelaku di Peradilan Umum
Rekomendasi
Wartawan Palu Ditemukan...
Wartawan Palu Ditemukan Tewas di Hotel Kebon Jeruk, Polisi Periksa 3 Saksi
India Diversifikasi...
India Diversifikasi Impor, China Tak Lagi Jadi Andalan Utama
Mobil Pemudik Nyasar...
Mobil Pemudik Nyasar di Bukititinggi Gara-gara Google Maps, Bocah-bocah Mendadak Jadi Pak Ogah
Berita Terkini
Arus Balik Minggu Pagi...
Arus Balik Minggu Pagi Ini, Tol Cipali-Palikanci dan Pantura Cirebon Ramai Lancar
17 menit yang lalu
Puncak Arus Balik, Antrean...
Puncak Arus Balik, Antrean Gerbang Tol Cikampek Utama Mengular hingga 1 Kilometer
1 jam yang lalu
Deretan Komandan Paspampres...
Deretan Komandan Paspampres Berasal dari Kopassus, Nomor 5 Kini Jabat Panglima TNI
3 jam yang lalu
Menhub Pastikan Arus...
Menhub Pastikan Arus Balik Lebaran Lancar Jelang One Way Nasional
7 jam yang lalu
Rest Area Penuh, Kapolri...
Rest Area Penuh, Kapolri Usul Pemudik Bisa Keluar-Masuk Tol untuk Istirahat Tanpa Kena Biaya Tambahan
14 jam yang lalu
Kapolri Sebut One Way...
Kapolri Sebut One Way Arus Balik Bisa Diberlakukan Lebih Cepat dari Jadwal
15 jam yang lalu
Infografis
5 Tanda Bahaya Kolesterol...
5 Tanda Bahaya Kolesterol Tinggi pada Bagian Tubuh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved