Survei Poltracking: AHY Cawapres Terkuat di DKI dan Banten

Kamis, 15 Desember 2022 - 15:06 WIB
loading...
Survei Poltracking: AHY Cawapres Terkuat di DKI dan Banten
Berdasarkan survei Poltracking, elektabilitas Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai cawapres tertinggi di Provinsi DKI Jakarta dan Banten. FOTO/MPI/CARLOS ROY FAJARTA
A A A
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi calon wakil presiden ( cawapres ) terkuat di Provinsi DKI Jakarta dan Banten. Hal ini merujuk hasil survei Poltracking Indonesia terkait elektabilitas cawapres di 5 provinsi Pulau Jawa.

"Di DKI Jakarta cawapres terkuat dengan angka elektabilitas 2 digit adalah Agus Harimurti Yudhoyono (24,7%), Erick Thohir (17,2%), Ridwan Kamil (16,3%), dan Sandiaga Salahuddin Uno (14,5%)," kata Direktur Eksekutif Poltracking Hanta Yuda dalam paparan surveinya secara daring, Kamis (15/12/2022).

Di Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menduduki elektabilitas sebagai capres dengan perolehan angka sebesar 47,6%. Disusul Prabowo Subianto dengan elektabilitas sebesar 28,5% dan Ganjar Pranowo sebesar 16,1%.

Baca juga: Survei Poltracking: Anies Baswedan Dominan di Jakarta, Banten, dan Jabar

Bergeser ke Provinsi Banten, AHY masih menjadi cawapres paling kuat. Elektabilitasnya mencapai 29,7%, disusul Ridwan Kamil 16,6%, Sandiaga Salahuddin Uno 13,1%), dan Erick Thohir 11,7%.

Di provinsi ini, Anies Baswedan juga unggul dalam survei capres dengan memperoleh elektabilitas sebesar 47,6%. Disusul Prabowo Subianto dengan elektabilitas sebesar 28,5% dan Ganjar Pranowo sebesar 16,1%.

Sementara, di Provinsi Jawa Barat AHY berada di peringkat kedua sebagai cawapres. Peringkat pertamanya di tempati oleh Ridwan Kamil. "Sementara Cawapres terkuat di Jawa Barat dengan angka elektabilitas 2 digit adalah Ridwan Kamil (29,1%), Agus Harimurti Yudhoyono (14,4%), dan Erick Thohir (10,3%)," ujarnya.

Di Provinsi Jawa Barat, Anies Baswedan elektabilitasnya mencapai 36,3%. Terpaut tipis di peringkat kedua nama Prabowo Subianto dengan elektabilitas 30,8% dan Ganjar Pranowo sebesar 18,7%.

Baca juga: Survei: Elektabilitas Ganjar Pranowo Kuat di Jateng dan Jatim

Survei Poltracking dilakukan serentak di lima provinsi Pulau Jawa pada periode 26 November-2 Desember 2022. Survei tersebut menggunakan metode stratified multistage random sampling. Sementara jumlah sampel yang diambil oleh Poltracking adalah 1.000 responden per masing-masing wilayah. Untuk margin of errornya ±3,1% dan tingkat kepercayaan 95%.
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4606 seconds (0.1#10.140)