Sosok Rambut Putih, Jokowi Sebut Basuki Hadimuljono, Hatta Rajasa, Ganjar, dan Prabowo

Selasa, 29 November 2022 - 14:48 WIB
loading...
Sosok Rambut Putih,...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuturkan bahwa ciri pemimpin wajah berkerut dan berambut putih yang disebutkannya beberapa hari lalu bisa ditafsirkan kepada siapa pun. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) menuturkan bahwa ciri pemimpin wajah berkerut dan berambut putih yang disebutkannya beberapa hari lalu bisa ditafsirkan kepada siapa pun. Kriteria pemimpin itu diungkapkannya pada acara relawan Nusantara Bersatu yang digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta Sabtu (26/11/2022).

"Ya ditafsirkan apa pun silakan tetapi memang dalam orang bekerja itu kalau kerjanya sungguh-sungguh kalau kerjanya kerja keras itu pasti akan mempengaruhi fisiknya," kata Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (29/11/2022).

"Entah itu apa saking mikirnya betul mikirnya benar wah kerutan wajahnya jadi banyak. Termasuk juga rambut, mikirnya sangat berlebihan dan keras bisa saja bisa saja rambutnya jadi putih kan itu aja," tambahnya.





Mengenai sosok berambut putih tersebut, Jokowi malah menyebutkan beberapa nama seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, dan Mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa.

"Tapi rambut putih kan banyak banget, Pak Basuki itu rambutnya putih, Pak Hatta Rajasa juga rambutnya putih, Pak Ganjar juga rambutnya putih, siapa lagi yang rambutnya putih? Pak Prabowo juga rambutnya sangat putih," kata Jokowi.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1733 seconds (0.1#10.140)