BKSAP DPR Tekankan Pentingnya Kerja Sama Internasional untuk Berdayakan Sektor UMKM

Senin, 31 Oktober 2022 - 19:52 WIB
loading...
BKSAP DPR Tekankan Pentingnya...
Wakil Ketua BKSAP DPR RI Putu Supadma Rudana menyuarakan pentingnya kerja sama internasional untuk berdayakan sektor UMKM. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI menyuarakan pentingnya kerja sama internasional untuk memberdayakan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah ( UMKM ). Sebab sektor ini paling terdampak pandemi Covid-19 namun juga terbukti potensial bagi upaya pemulihan ekonomi.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua BKSAP DPR RI Putu Supadma Rudana dalam sidang Komite Pembangunan Berkelanjutan di Kigali, Rwanda, Jumat 14 Oktober 2022. Di mana kerja sama internasional pascapandemi Covid-19, khususnya di sektor Usaha Kecil Menengah (UKM), Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan Usaha Mikro (UMi) menjadi topik utama dalam Inter-Parliamentary Union (IPU).

Dalam acara yang dihadiri oleh lebih dari 165 parlemen dari berbagai belahan dunia itu, Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Putu Supadma Rudana berbagi pengalaman bagaimana sektor UKM, UMKM, dan UMi berkontribusi bagi perekonomian nasional Indonesia, dengan menghasilkan 61% dari total PDB. Sektor ini berperan sangat signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi negara karena telah berhasil menyerap hampir 97% tenaga kerja di Indonesia.



Politisi Partai Demokrat ini mencontohkan, sektor pariwisata dan industri kreatif di Bali sangat terdampak pandemi Covid-19. Guna merespons ini, masyarakat Bali mengedepankan prinsip gotong royong melalui kerja sama yang tangguh antarpemangku kepentingan di tingkat daerah sampai nasional, melalui serangkaian program penguatan kapasitas dan stimulus finansial. Sehingga, perekonomian Bali mulai merangkak naik menuju normal seperti sedia kala, dan UKM, UMKM, serta UMi berperan jadi penggerak roda ekonomi di daerah.



“Di masa pandemi, sektor ini menjadi tulang punggung bagi ekonomi nasional. Maka, kita harus berupaya memperkuat upaya melalui kolaborasi, kerja sama, dan koordinasi bukan hanya di tingkat nasional namun juga internasional, untuk melakukan penguatan kapasitas bagi komunitas lokal penggerak UKM, UMKM, dan UMi di daerah karena pembangunan ekonomi adalah hak bagi seluruh individu,” kata Putu, Senin (31/10/2022).

Menurut legislator asal Bali ini, Pemerintah Indonesia telah berupaya memberikan stimulus finansial sebagai wujud dukungannya bagi sektor UKM, UMKM, dan UMi melalui program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang realisasinya telah mencapai Rp112, 84 triliun. Putu menegaskan, literasi adalah hal yang paling utama dalam mendorong terwujudnya pemulihan ekonomi berkelanjutan melalui peran sektor UKM, UMKM, dan UMi. Khususnya literasi di bidang digital, keuangan, dan strategi pemasaran yang sangat dibutuhkan dalam menyiapkan setiap individu agar mampu mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan ke-8 yaitu pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan pekerjaan yang layak bagi semua.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sesalkan Aksi Teror...
Sesalkan Aksi Teror Terhadap Wartawan Tempo, AHY Harap Isu Tak Melebar
Bergabung ke Demokrat,...
Bergabung ke Demokrat, Mantan Wasekjen PBB Optimistis Dongkrak Suara di Pemilu 2029
AHY Tunjuk 7 Waketum...
AHY Tunjuk 7 Waketum Partai Demokrat, Ada Dede Yusuf hingga Edhie Baskoro Yudhoyono
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng...
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng Jadi Ketua Dewan Pakar Demokrat 2025-2030
Tunjuk Irwan Fecho Jadi...
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Renville Antonio
AHY Umumkan Jajaran...
AHY Umumkan Jajaran DPP Demokrat 2025-2030: Herman Khaeron Sekjen, Irwan Fecho Bendahara Umum
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Puan Hadiri Penutupan...
Puan Hadiri Penutupan Kongres Demokrat, Aria Bima: Kita Butuh Komunikasi Lintas Partai Politik
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Rekomendasi
Sambut Arus Balik, BRI...
Sambut Arus Balik, BRI Siapkan Posko BUMN di Bandara dan Rest Area Jalan Tol
Sektor Industri Terdampak...
Sektor Industri Terdampak Tarif Impor AS, Pengamat: Respons RI Kalah Cepat Dibanding Vietnam
PBB Perpanjang Mandat...
PBB Perpanjang Mandat Francesca Albanese, Israel dan Pendukung Zionis Murka
Berita Terkini
One Way Lokal Strategi...
One Way Lokal Strategi Baru di 2025, Kapolri: Efektif Urai Kepadatan hingga Jalur Arteri
43 menit yang lalu
Wakil Ketua DPR Dukung...
Wakil Ketua DPR Dukung Mitigasi Pemerintah Sikapi Kebijakan Tarif AS
1 jam yang lalu
Puncak Arus Balik Lebaran,...
Puncak Arus Balik Lebaran, 52.062 Pemudik Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api
3 jam yang lalu
Prabowo Bakal Temui...
Prabowo Bakal Temui Anwar Ibrahim di Kuala Lumpur Malam Ini, Bahas Apa?
4 jam yang lalu
Arus Balik Macet Tol...
Arus Balik Macet Tol Cisumdawu Bakal Digratiskan, Kapolri: Jadi Pengurai Kepadatan!
4 jam yang lalu
1 Juta Pemudik Belum...
1 Juta Pemudik Belum Balik Jakarta, Menhub Optimistis Teratasi dengan One Way Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
Rencana Trump untuk...
Rencana Trump untuk Gaza Sama dengan Pembersihan Etnis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved