Pemilu 2024, Parpol Didorong Usung Kandidat yang Dengarkan Suara Rakyat

Sabtu, 30 Juli 2022 - 21:53 WIB
loading...
Pemilu 2024, Parpol...
Ketua Umum HMI Cabang Sukabumi, Muhammad Mulki mendorong parpol mendengarkan dan tak mengabaikan suara rakyat dalam memilih pemimpin Indonesia di Pemilu 2024. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Partai politik (parpol) didorong untuk mendengarkan dan tidak mengabaikan suara rakyat dalam memilih pemimpin Indonesia di Pemilu 2024. Hal ini dikatakan Ketua Umum HMI Cabang Sukabumi, Muhammad Mulki.

"Karena itu kita ingin agar parpol-parpol yang berpeluang mengusung kandidat Pemilu 2024 agar menjadikan keinginan rakyat sebagai basis pengambilan keputusan," kata Mulki dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (30/7/2022).

Baca juga: Bursa Capres 2024

Mulki menyampaikan, suara rakyat menjadi kekuatan utama dalam mewujudkan negara Indonesia yang berdaulat dan mampu tampil di kancah internasional.

"Kekuasaan itu untuk menghadirkan kemanfaatan, untuk rakyat dan bangsa. Karena itu, saya mendorong calon pemimpin masa depan harus selalu dekat dengan rakyat, selalu mendengar dan merasakan keluh kesah rakyat. Tujuannya agar kebijakan pemerintah itu bermanfaat bagi rakyat," tukasnya.

Baca juga: Menebak Komposisi Capres 2024

Ia berujar, pengaruh oligarki atau elite seringkali mempengaruhi hasil pemilu. Namun, menurutnya hal tersebut bukan menjadi kunci kemenangan di Pemilu. "Kenapa, sebab supremasi sipil lah yang menjadi penentu kemenangan sesungguhnya," papar Mulki.

Mulki menambahkan, Pemilu merupakan pintu masuk yang digunakan oleh elite oligarki yang diwarnai oleh politik kartel, politik dinasti, dan politik uang.

"Sehingga siapa pun yang terpilih akan memiliki utang budi pada elite oligarki. Sehingga kualitas kebijakan yang tidak berorientasi untuk rakyat tapi untuk oligarki. Supremasi sipil perlu didengar karena suara rakyat adalah suara Tuhan," tutup Mulki.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hadiri Halalbihalal,...
Hadiri Halalbihalal, Bahlil Dorong AMPI Inovatif Gaet Anak Muda
Waketum Perindo Minta...
Waketum Perindo Minta Optimalisasi Dana Desa Rp71 Triliun Tepat Sasaran
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
DPP Pemuda Perindo Dukung...
DPP Pemuda Perindo Dukung Program Ekraf dan Seni Budaya Pemkot Bogor
Beri Dukungan Penuh,...
Beri Dukungan Penuh, Partai Perindo Optimistis Paslon Roni Omba-Marlinus Menang PSU Boven Digoel
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar,...
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar, Ajbar Bakal Perkuat Kaderisasi Hadapi Pemilu 2029
Rekomendasi
Carl Froch: George Foreman...
Carl Froch: George Foreman Akan Hancurkan Oleksandr Usyk Jika Bertarung di Era Sekarang
Devin Haney, Ryan Garcia,...
Devin Haney, Ryan Garcia, Teofimo Lopez Petarung Manja! Tim Bradley: Sampah!
Spesies Dinosaurus Misterius...
Spesies Dinosaurus Misterius Terdeteksi lewat Fosil Cakarl Besar
Berita Terkini
Deretan Bintang yang...
Deretan Bintang yang Segera Tinggalkan TNI usai Mutasi Akhir April 2025
Ditelepon Prabowo, PM...
Ditelepon Prabowo, PM Australia Anthony Albanese Ingin Kunjungi Indonesia
Ambisi Kim Jong-un Membangun...
Ambisi Kim Jong-un Membangun Pariwisata Korea Utara
Prabowo Dukung RUU Perampasan...
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset, Kejagung: Presiden Memahami Kebutuhan Penegak Hukum
Apa Alasan Panglima...
Apa Alasan Panglima TNI Batalkan Mutasi 7 Perwira Tinggi, Salah Satunya Putra Try Sutrisno?
Momen Prabowo Telepon...
Momen Prabowo Telepon Anthony Albanese yang Kembali Jadi Perdana Menteri Australia
Infografis
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Mengalami Kebakaran yang Hebat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved