Peringati HUT ke 74, Puspomad Bagikan 1.200 Sembako kepada Purnawirawan

Minggu, 28 Juni 2020 - 13:39 WIB
loading...
Peringati HUT ke 74,...
Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Danpuspomad) Letjen TNI Dodik Wijanarko yang juga Pembina Paguyuban Keluarga Besar Punawirawan (PKP) Pomad. Foto/Puspomad
A A A
JAKARTA - Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Puspomad) membagikan 1.200 paket sembako kepada para purnawirawan Pomad di sejumlah wilayah. Kegiatan sosial tersebut dalam rangka memperingati HUT ke 74 Pomad sekaligus mempererat silaturahmi PKP Pomad.

Dalam sambutannya, Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Danpuspomad) Letjen TNI Dodik Wijanarko yang juga Pembina Paguyuban Keluarga Besar Punawirawan (PKP) Pomad mengatakan, peringatan Hari Ulang Tahun ke 74 Pomad digelar secara sederhana mengingat saat ini masih pandemi Covid-19. Namun demikian, kata dia, kegiatan ini mampu menghasilkan sesuatu yang luar biasa karena berhasil meraih rekor dunia MURI sebagai institusi militer pertama yang menyelenggarkan pagelaran wayang kulit secara virtual.

”PKP Pomad tidak bisa dipisahkan dari kami yang aktif, apabila PKP Pomad susah kami ya ikut susah, apabila PKP Pomad senang kami juga ikut senang karena apa? karena PKP Pomad yang membesarkan kami hingga seperti sekarang ini karena adanya pendahulu, kita jangan sombong, ibarat kita membangun, pondasinya adalah PKP Pomad ini,” ujarnya, Minggu (27/6/2020). (Baca juga:TNI AD Gunakan Helmet Berteknologi Tinggi untuk Deteksi Covid-19)

Dia mengaku, kegiatan ini untuk menyadarkan dirinya dan seluruh staf betapa penting PKP Pomad bagi Puspomad. ”Mohon doa restu dari bapak dan ibu PKP Pomad agar kita dapat melaksanakan tugas dengan baik dalam membantu bapak KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa dalam melaksanakan tugas pokok TNI AD," ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Danpuspomad bersama dengan Brigjen TNI (Pur) Darmadi, Sekretaris Pengurus PKP Pomad, melepas keberangkatan 3 truk yang membawa bingkisan sembako dari Asrama Polisi Militer (Pom) Berlan, Jalan Kesatrian Matraman menuju beberapa lokasi pembagian sembako, pada Sabtu (27/6/20). (Baca juga:Hetty Andika Perkasa Bagikan Sembako untuk Petugas TPU Pondok Ranggon)

Peringati HUT ke 74, Puspomad Bagikan 1.200 Sembako kepada Purnawirawan


Pukul 09.30 WIB, truk yang membawa bingkisan sembako, berangkat menuju beberapa lokasi. Di antaranya, truk pertama, menuju Aula Denpom Div Kostrad Ciluar Bogor membawa 161 bingkisan. Truk kedua, membawa 220 bingkisan dengan tujuan daerah Ceger sebanyak 31 Bingkisan, Cijantung 85 Bingkisan, Pasir Gn Selatan 87 buah, dan RTM Cimanggis sebanyak 15 bingkisan. Sedangkan, truk ketiga, membawa 272 bingkisan, dengan rincian, tujuan Pasar Minggu sebanyak 135 bingkisan, Kramat Jati 64 bingkisan, Bintaro 73 buah.

Sementara itu, untuk kendaraan pribadi Darmadi berangkat menuju Cengkareng dengan membawa 47 bingkisan. Sedangkan yang sudah terdistribusi ke beberapa tempat lain sebanyak 547 bingkisan. Pembagian sembako di beberapa lokasi tersebut dibagikan langsung oleh pengurus PKP Pomad, pejabat Puspomad dan Persit Puspomad kepada purnawirawan/warakuri.

Para purnawirawan diberbagai tempat menyampaikan banyak terima kasih atas bantuan sembako dari PKP Pomad dan dukungan Danpuspomad. "Kami mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-74 Pomad. Semoga Pomad tetap Jaya, dan juga terima kasih kepada pengurus PKP Pomad," ucap Ibu Maman penerima bingkisan sembako dari Komplek Pomad Ceger seraya mengepalkan tangannya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1150 seconds (0.1#10.140)