Rachmat Gobel Sampaikan Dukacita Mendalam atas Meninggalnya Shinzo Abe

Sabtu, 09 Juli 2022 - 08:21 WIB
loading...
Rachmat Gobel Sampaikan...
Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe. FOTO/REUTERS
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe . Shinzo Abe ditembak orang saat berpidato dalam kampanye di Kota Nara pada Jumat (8/7/2022).

"Kami atas nama pribadi, atas nama Perhimpunan Persahabatan Indonesia Jepang, dan atas nama Persatuan Alumni dari Jepang menyampaikan rasa dukacita yang sangat mendalam atas wafatnya Shinzo Abe," kata Rachmat Gobel dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (9/7/2022). Ucapan dukacita itu disampaikan langsung melalui telepon ke Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Kanasugi Kenji.

Gobel memiliki hubungan yang erat dengan Jepang. Ia bersekolah di sana. Almarhum ayahnya memiliki kerja sama bisnis dengan perusahaan Jepang, yang kini diteruskan oleh dirinya. Gobel juga menjadi Ketua Umum Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Jepang (PPIJ) dan Ketua Umum Persatuan Alumni dari Jepang (Persada). Gobel juga pernah menjadi utusan khusus pemerintah Indonesia untuk Jepang.

Baca juga: BREAKING NEWS: Shinzo Abe Dilaporkan Meninggal Dunia

"Shinzo Abe memiliki peran dan perhatian yang besar dalam mempererat hubungan Indonesia dan Jepang," katanya.

Hal itu dibuktikan dengan kunjungan Abe ke Indonesia saat menjadi perdana menteri untuk memastikan investasi Jepang dalam mendukung proyek-proyek strategis yang dilakukan pemerintah. Bahkan saat Abe mundur dari jabatan perdana menteri, Presiden Jokowi menuliskan tweet mengenang hubungan keduanya.

Jokowi menyatakan PM Abe adalah pemimpin dunia pertama yang ditemuinya. Mendapat tweet itu, Abe kemudian membalasnya melalui akun pribadinya. Namun ia menjawabnya dengan Bahasa Indonesia dengan mengucapkan terima kasih. "Ini menunjukkan eratnya hubungan kedua negara dan betapa hangatnya hubungan tersebut," kata Gobel.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fraksi Nasdem Terima...
Fraksi Nasdem Terima Audiensi dari Forkopi, Rachmat Gobel Ingin Koperasi Diperkuat
Jepang Bakal Kirim Tenaga...
Jepang Bakal Kirim Tenaga Ahli Bantu Program Makan Bergizi di Indonesia
Prabowo Sebut Jepang...
Prabowo Sebut Jepang Berminat Bantu Program Makan Bergizi Gratis
Prabowo Ajak Jepang...
Prabowo Ajak Jepang Investasi Semua Bidang di Indonesia
Prabowo Sambut PM Jepang...
Prabowo Sambut PM Jepang Shigeru Ishiba dengan Pasukan Berkuda dan Dentuman Meriam
Wakil Ketua DPR Rachmat...
Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel Terima Bintang Mahaputera Adipradana
Rachmat Gobel: Indonesia...
Rachmat Gobel: Indonesia Sangat Butuh Air Bersih Ramah Lingkungan
Rachmat Gobel Sambangi...
Rachmat Gobel Sambangi Istana, Ada Apa?
Jelang Pemilu 2024,...
Jelang Pemilu 2024, Gobel Ingatkan Waspadai Uang Palsu
Rekomendasi
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
3 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Reaksi PBB atas Tumbangnya...
Reaksi PBB atas Tumbangnya Rezim Bashar al-Assad di Suriah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved