Berangkat ke Bandung, Ridwan Kamil Temani Jenazah Eril di Ambulans

Minggu, 12 Juni 2022 - 17:27 WIB
loading...
Berangkat ke Bandung, Ridwan Kamil Temani Jenazah Eril di Ambulans
Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan sang istri Atalia Praratya beberapa kali membungkuk sambil memegang dada di hadapan wartawan, lalu beranjak masuk ke mobil ambulans yang membawa jeenazah Eril. Foto/MPI
A A A
TANGERANG - Jenazah putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz atau Eril akhirnya diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta Cengkareng ke Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022) sore.

Pantauan MNC Portal di Bandara Soetta, jenazah Eril tersebut dibawa menggunakan mobil ambulans dengan dikawal sejumlah mobil termasuk dari pihak kepolisian. Sang ayah yaitu Ridwan Kamil ikut di dalam ambulans yang membawa anaknya.



Sebelum berangkat Ridwan Kamil sempat menghampiri awak media serta semua yang hadir dalam penyambutan jenazah anaknya di bandara.

Mengucapkan terima kasih, Ridwan Kamil beberapa kali membungkuk sambil memegang dada, lalu beranjak masuk ke mobil ambulans.

Kemudian iring-iringan mobil pengantar jenazah Eril pun bertolak ke Bandung.

Diketahui sebelumnya, Putra Sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril berhasil ditemukan setelah hilang terbawa arus Sungai Aare, Bern, Swiss, selama 14 hari pencarian. Jenazah Eril ditemukan pada Rabu 8 Juni 2022 di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss. Baca juga: Menteri hingga Kepala Daerah Ikut Sambut Kedatangan Jenazah Eril di Bandara Soetta

Mendapati kabar tersebut, Ridwan Kamil langsung terbang menuju Swiss untuk memastikan jenazah anaknya tersebut. Setelah memastikan jenazah Eril, Ridwan Kamil dan rombongan lantas menuju ke Indonesia. Ridwan Kamil dan jenazah Eril terbang dari Swiss pada Sabtu, siang waktu setempat dan tiba di Indonesia sore ini.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2728 seconds (0.1#10.140)