Ketua DPD RI Dukung Digitalisasi Pelayanan Publik

Sabtu, 04 Juni 2022 - 21:09 WIB
loading...
Ketua DPD RI Dukung...
Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mendorong kualitas pelayanan publik ditingkatkan dengan digitalisasi. Foto/Istimewa
A A A
SOLO - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mendorong kualitas pelayanan publik ditingkatkan dengan digitalisasi . Digitalisasi pelayanan publik akan memudahkan masyarakat mengakses segala kebutuhan yang berkaitan dengan administrasi pemerintahan.

"Digitalisasi tak hanya memudahkan masyarakat, tetapi pemerintah itu sendiri. Dengan digitalisasi, kita dapat menghemat waktu dan kualitas pelayanan juga akan meningkat," kata LaNyalla di sela kunjungan kerja ke Solo, Jawa Tengah, Sabtu (4/6/2022).

Senator asal Jawa Timur itu mengatakan, digitalisasi berbagai sektor untuk meningkatkan pelayanan pemerintahan daerah merupakan keniscayaan. "Pelayanan digital memberikan berbagai kemudahan baik dari waktu, biaya, serta kemudahan lainnya," ujarnya.

Untuk itu, LaNyalla menyambut positif rencana Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Jawa Tengah yang akan menggelar AMSI Jateng Digital Award dan Jateng Digital Converence (JDC).

Baca juga: Warga Bekasi Serbu Mal Pelayanan Publik

Ia berharap melalui penganugerahan Digital Award ini dapat memacu inovasi di berbagai unit pelayanan serta meningkatkan kinerja pemda melalui digitalisasi.

"Pelayanan digitalisasi mampu menghilangkan pungutan liar (pungli) yang selama ini terjadi dan berdampak domino terhadap masyarakat," ujar LaNyalla.

Namun, LaNyalla mengingatkan agar masyarakat semakin adaptif terhadap sistem pelayanan digital. "Jadi, baik pemerintah dan masyarakat sama-sama melek teknologi," tutur LaNyalla.

Menurut LaNyalla, di era teknologi 4.0 ini seluruh komponen sudah harus beradaptasi dengan teknologi. Penggunaan teknologi dapat memacu percepatan pembangunan, sekaligus meningkatkan kualitas dari berbagai aspek kehidupan.

"Teknologi sudah terus berkembang. Hendaknya kita manfaatkan teknologi ini untuk meningkatkan berbagai kualitas dalam setiap aspek kehidupan kita," pesan LaNyalla.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
La Nyalla Pertanyakan...
La Nyalla Pertanyakan Penggeledahan KPK di Rumahnya
Penerapan EBT di Perdesaan...
Penerapan EBT di Perdesaan Penting untuk Pelayanan Publik
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi Digital, Start Up di Indonesia Terus Dikembangkan
THR dan Gaji Ke-13 Tetap...
THR dan Gaji Ke-13 Tetap Dibayar, Ketua DPD Dorong ASN Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Ketua DPD Tekankan Pentingnya...
Ketua DPD Tekankan Pentingnya Kerja Sama Bareng Ombudsman
Transformasi Digital:...
Transformasi Digital: Era Baru Perlindungan Pekerja Migran
Pramono: Perpustakaan...
Pramono: Perpustakaan HB Jassin di Taman Ismail Marzuki Bakal Dibuka hingga Malam
Memasuki Usia 50 Tahun,...
Memasuki Usia 50 Tahun, RSI AYani Tingkatkan Daya Saing Inovasi
iNews Media Group, MNC...
iNews Media Group, MNC Financial Services, dan MPStore Kolaborasi Dorong Digitalisasi UMKM
Rekomendasi
Inilah 9 Rudal Nuklir...
Inilah 9 Rudal Nuklir Pakistan yang Dapat Lenyapkan India
Hakim Terkenal Mesir...
Hakim Terkenal Mesir yang Menghukum Mati Ratusan Orang Meninggal akibat Kanker
Kylian Mbappe si Manusia...
Kylian Mbappe si Manusia Rekor
Berita Terkini
AHY Soroti Tantangan...
AHY Soroti Tantangan dan Peluang Keberlanjutan di Indonesia
3 Pati TNI Resmi Naik...
3 Pati TNI Resmi Naik Pangkat Jadi Bintang 3 di Awal Mei 2025, Ini Daftar Nama dan Profil Singkatnya
Waisak 2025, Menag:...
Waisak 2025, Menag: Momen Menanamkan Kebajikan dan Kebijaksanaan
Inovasi Daerah: Menjawab...
Inovasi Daerah: Menjawab Keterbatasan Fiskal dan Disrupsi Global
Puncak Waisak, Air Umbul...
Puncak Waisak, Air Umbul Jumprit Perkuat Spirit Kejernihan Pikiran Umat Buddha
Tegas! 56 Napi Provokator...
Tegas! 56 Napi Provokator Kerusuhan Lapas Muara Beliti Dipindah ke Nusakambangan
Infografis
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Mengalami Kebakaran yang Hebat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved