Temui Ridwan Kamil, Kemlu Swiss Prioritaskan Pencarian Eril

Kamis, 02 Juni 2022 - 11:58 WIB
loading...
Temui Ridwan Kamil,...
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istri, Atalia terlibat langsung dalam pencarian putranya Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss. FOTO/KEMLU
A A A
JAKARTA - Kepala Protokol Kementerian Luar Negeri Swiss, Duta Besar Beatrice Schaer menyatakan akan terus memprioritaskan pencarian Emmeril Kahn Mumtadz , anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil . Eril, sapaan akrab Emmeril, hilang saat berenang di Sungai Aare Swiss.

Hal ini disampaikan Dubes Beatrice Schaer saat menemui Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istri, Atalia, Rabu (1/6/2022). Pertemuan ini didampingi Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman Hadad.

"Duta Besar Schaer kembali menekankan dukungan penuh Pemerintah Swiss atas upaya pencarian Saudara Eril dan menjadikan pencarian ini sebagai prioritas utama," tulis keterangan pers KBRI Bern yang dikutip, Kamis (2/6/2022).



Duta Besar Schaer juga memastikan bahwa Kemlu Swiss telah berkomunikasi erat dengan pihak Kepolisian Kota Bern serta memantau perkembangan pencarian Eril.

"Pencarian Saudara Emmeril Kahn Mumtadz, atau Eril, di Sungai Aare, Kota Bern hari ini terus diintensifkan dengan metode patroli darat, perahu, dan drone. Fokus pencarian hari ini adalah di area Marzili hingga pintu air Engehalde. Selain itu, patroli juga tetap dilakukan mulai area Schwellenmaetelli hingga Wohlensee," katanya.

Selain itu, dalam pencarian Eril, Ridwan Kamil beserta sang istri turut menyisir Sungai Aare. Mulai dari rute darat hingga wilayah perairan yang dinyatakan cukup aman.

Baca juga: Pertemuan Haru Ridwan Kamil dengan Heinrich, Pria Swiss Penolong Adik Emmeril Kahn Mumtadz

"Orang tua saudara Eril, Bapak Ridwan Kamil beserta Ibu Atalia, hari ini masih memeriksa langsung beberapa titik-titik potensial di sepanjang bantaran Sungai Aare. Rute yang ditempuh oleh orang tua saudara Eril termasuk rute darat dan sebagian wilayah sungai yang aman dijelajahi manusia," katanya.

Sebagai informasi, KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada Kamis (26/5/2022) pukul 11.24 waktu setempat. Upaya pencarian Eril oleh tim SAR melibatkan unsur polisi, polisi maritim, dan Pemadam Kebakaran, serta didukung oleh Pemerintah Kota Bern.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mobil Mewah Ridwan Kamil...
Mobil Mewah Ridwan Kamil Turut Disita KPK, tapi Masih di Bengkel
Motor Royal Enfield...
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama Orang Lain
Warna Motor Royal Enfield...
Warna Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Beda dengan di LHKPN
KPK Janji Secepatnya...
KPK Janji Secepatnya Panggil Ridwan Kamil
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
KPK Duga Motor Mewah...
KPK Duga Motor Mewah yang Disita dari Kediaman Ridwan Kamil Bersumber dari Korupsi Bank BJB
Motor Mewah Ridwan Kamil...
Motor Mewah Ridwan Kamil Disita KPK, Golkar Hargai Proses Hukum
Atalia Praratya Hadir...
Atalia Praratya Hadir Sendirian di Halalbihalal Partai Golkar, ke Mana Ridwan Kamil?
KPK Sita Motor dari...
KPK Sita Motor dari Rumah Ridwan Kamil
Rekomendasi
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
Berita Terkini
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
42 menit yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
58 menit yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
1 jam yang lalu
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
2 jam yang lalu
Giliran PKS Beri Sinyal...
Giliran PKS Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029
2 jam yang lalu
Jampidsus Kembalikan...
Jampidsus Kembalikan 47.000 Hektare Sawit Ilegal, Sahroni: Langkah Konkret Pemulihan Kerugian Negara
2 jam yang lalu
Infografis
4 Wisata Populer Wajib...
4 Wisata Populer Wajib Dikunjungi di Swiss
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved