Wapres Ingatkan Para Menteri: Tetap Fokus, Jangan Tinggalkan Pekerjaan

Kamis, 12 Mei 2022 - 16:47 WIB
loading...
Wapres Ingatkan Para...
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengingatkan para menteri-menterinya agar fokus bekerja dan tidak meninggalkan pekerjaan jelang Pemilu 2024 mendatang. Foto/Setneg
A A A
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengingatkan para menteri-menterinya agar fokus bekerja dan tidak meninggalkan pekerjaan. Hal ini merespons pertanyaan adanya isu bahwa menteri- menteri Jokowi -Ma’ruf Amin mulai fokus pada Pemilu 2024 mendatang.

“Belum (ada menteri yang kampanye), yang penting seperti Presiden bilang, fokus pekerjaan, tetap fokus, itu jangan tinggalkan pekerjaan. Makasih,” tegas Wapres saat konferensi pers di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (12/5/2022).

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk fokus menyelesaikan tugasnya masing masing. Hal itu diungkapkan Jokowi saat memberikan pengantar pada Sidang Kabinet Paripurna, di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/5) lalu.

“Berkaitan dengan tahapan Pemilu 2024 yang akan dimulai pertengahan tahun ini. Saya minta menteri, kepala lembaga agar fokus betul-betul bekerja di tugasnya masing-masing,” kata Jokowi.

Hal ini dilakukan agar berbagai agenda strategis nasional yang menjadi prioritas bersama dapat terselenggara dengan baik. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berharap Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan tanpa gangguan.

“Agenda-agenda strategis nasional yang menjadi prioritas kita bersama betul-betul bisa kita pastikan terselenggara dengan baik. Pemilu terselenggara dengan baik, lancar dan tanpa gangguan,” tutupnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1973 seconds (0.1#10.140)