Menko PMK Minta Pemudik Bersabar Bila Terjebak Macet saat Arus Balik

Kamis, 05 Mei 2022 - 06:34 WIB
loading...
Menko PMK Minta Pemudik...
Menko PMK Muhadjir Effendy meminta masyarakat agar bersabar jika terjebak kemacetan pada saat arus balik Lebaran 2022. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy meminta masyarakat agar bersabar jika terjebak kemacetan pada saat arus balik Lebaran 2022.

“Kita imbau adalah mohon sabar jika terjebak di dalam kemacetan (saat arus balik),” kata Muhadjir dikutip dari pernyataannya saat menjadi narasumber MNC News Prime, Kamis (5/5/2022).

Muhadjir pun menegaskan jika terjadi kemacetan akibat kepadatan kendaraan arus balik akan terurai. “Dan percayalah itu akan beres, akan aman. Yang penting sebetulnya sekarang ini pemerintah sangat fokus terhadap kesiapan dan keamanannya.”



Muhadjir menegaskan, pemerintah akan berupaya semaksimal mungkin menekan angka kecelakaan terutama yang fatal. ”Termasuk baliknya akan kita tekan betul seminim mungkin angka kecelakaan lalu lintas terutama yang sampai menimbulkan kefatalan atau fatalitas. Itu yang menjadi concern kita,” papar Muhadjir.



Muhadjir memastikan pemerintah terus berupaya membuat skenario agar jika terjadi kemacetan pada saat arus balik bisa terurai dengan cepat. “Kalau soal macet, mohon kesabarannya memang salah satu upaya kita memang terus bagaimana mempercepat, mempercepat kalau nanti terjadi long jam, kemacetan total itu bisa terurai,” katanya.

Muhadjir mengatakan Korlantas Polri pun telah membuat skenario seperti one way ataupun contraflow untuk mengurai kemacetan. “Dan kemudian nanti kebijakannya berlaku dari Kakorlantas terutama yaitu one way, satu jalur. Nanti jalan Tol itu akan kita amankan untuk satu jalur saja.”

“Kalau memang keadaannya masih memungkinkan kemudian akan kita turunkan menjadi contra flow, kita ambil satu atau dua jalur yang berlawanan untuk digunakan mempercepat arus kemudian juga kalau terpaksa juga ganjil genap,” kata Muhadjir.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
ASN Bisa Flexible Working...
ASN Bisa Flexible Working pada 24-27 Maret Jelang Idulfitri 2025
Gawat, 1 dari 5 Bayi...
Gawat, 1 dari 5 Bayi di Indonesia Alami Stunting
Cek Kesehatan Gratis...
Cek Kesehatan Gratis Mulai Februari 2025, Menko Pratikno: Kita Jamin Lancar
Menko PMK Pratikno Sentil...
Menko PMK Pratikno Sentil Deddy Corbuzier Usai Mengkritik Anak SD yang Keluhkan Menu MBG
Menko PMK Pratikno Angkat...
Menko PMK Pratikno Angkat Staf Khusus, Mantan Direktur BNPT hingga Anggota RMI PBNU
Pemerintah Wacanakan...
Pemerintah Wacanakan Pangkas Pelaksanaan Ibadah Haji selama 10 Hari
Cak Imin: Anggaran Makan...
Cak Imin: Anggaran Makan Bergizi Gratis Rp10.000 Masih Tahap Awal, Bisa Bertambah
Jelang Purnatugas, Menko...
Jelang Purnatugas, Menko PMK Muhadjir Effendy Luncurkan 6 Buku
Hari Libur Nasional...
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025 Sebanyak 27 Hari, Ini Tanggal-tanggalnya
Rekomendasi
Puncak Arus Mudik Bakal...
Puncak Arus Mudik Bakal Terjadi 28 Maret 2025, Jumlah Pergerakan Capai 12,1 Juta Orang
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
Daftar 7 Perusahaan...
Daftar 7 Perusahaan Nakal yang Sunat Takaran MinyaKita Berikut Asal Daerahnya
Berita Terkini
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
21 menit yang lalu
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
58 menit yang lalu
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
1 jam yang lalu
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
1 jam yang lalu
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
1 jam yang lalu
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
1 jam yang lalu
Infografis
Waktu Paling Tepat untuk...
Waktu Paling Tepat untuk Minum Kopi saat Puasa Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved