Prabowo Berlebaran ke Jokowi dan Mega, Fahri Hamzah: Kenapa Tidak ke Ma’ruf Amin?

Selasa, 03 Mei 2022 - 18:55 WIB
loading...
Prabowo Berlebaran ke...
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat bersilaturahmi dengan Presiden Jokowi beserta keluarga di Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Senin (2/5/2022). Foto/BPMI Setpres
A A A
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) beserta keluarga di Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Senin (2/5/2022). Dalam kesempatan itu, Prabowo didampingi putranya, Didit Hediprasetyo.

Dari Yogyakarta, Prabowo langsung ke Jakarta di hari yang sama. Prabowo Subianto bersilaturahmi ke kediaman Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat.

Kegiatan Prabowo itu pun dikomentari oleh Wakil Ketua Umum DPN Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah. Fahri Hamzah mempertanyakan kenapa Prabowo tidak bersilaturahmi ke Wakil Presiden Ma’ruf Amin.





Padahal, kata dia, Ma’ruf Amin juga ada di Jakarta. Wapres juga bisa turut mendoakan pencalonan presiden (perncapresan) Prabowo.

“Izin bapak, kenapa Bapak tidak silaturahmi ke Pak Kyai Ma'ruf Amin. Beliau juga ada di Jakarta kemarin dan bisa doakan Bapak lancar jadi capres. Sekadar nanya mewakili wartawan tanpa surat kabar,” cuit Fahri di akun Twitternya @Fahrihamzah dengan dua emoji tertawa pada Selasa (3/5/2022).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1849 seconds (0.1#10.140)