Melawat ke Doha, Prabowo Temui Menhan Qatar Bahas Peningkatan Kerja Sama Pertahanan

Jum'at, 01 April 2022 - 03:05 WIB
loading...
Melawat ke Doha, Prabowo Temui Menhan Qatar Bahas Peningkatan Kerja Sama Pertahanan
Menhan Prabowo Subianto melaksanakan kunjungan kerja ke Doha, Qatar, Rabu (30/3/2022). Dalam lawatannya, Prabowo bertemu Menhan Qatar Khalid bin Muhammad Al-Attiyah. Foto/MPI
A A A
QATAR - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subiant o melaksanakan kunjungan kerja ke Doha, Qatar , Rabu (30/3/2022). Dalam lawatannya, Prabowo bertemu sosok penting negara yang terletak di wilayah Asia Barat itu.

Kementerian Pertahanan (Kemhan) menuturkan sosok penting yang ditemui Prabowo adalah Wakil Perdana Menteri sekaligus Menteri Negara Urusan Pertahanan Khalid bin Muhammad Al-Attiyah.



Keduanya membahas isu-isu terkait kepentingan kedua negara. Tak hanya itu, dibahas pula upaya peningkatan dan pengembangan kerja sama pertahanan kedua negara.

"Hingga kini, kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Qatar belum dikukuhkan dalam satu kesepakatan bersama," tulis Kemhan dalam keterangannya, Kamis (31/3/2022).

Adapun kehadiran Prabowo di negeri Jazirah Arab itu bukan tanpa alasan. Sebab, eks Danjen Kopassus itu mendapat undangan langsung oleh Khalid.

"Kehadiran Menhan Prabowo sebagai respons atas undangan Wakil Perdana Menteri dan Menteri Negara Urusan Pertahanan Khalid bin Muhammad Al-Attiyah," katanya.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1920 seconds (0.1#10.140)