HPN 2022, Hary Tanoesoedibjo: Pers Berperan Penting dalam Memajukan Bangsa

Rabu, 09 Februari 2022 - 18:20 WIB
loading...
HPN 2022, Hary Tanoesoedibjo:...
Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo menilai media memegang peranan penting dalam memajukan bangsa. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo menilai media memegang peranan penting dalam memajukan bangsa. Hal itu dinyatakan Hary dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2022.

"Media memiliki peran penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk dalam pembangunan daerah, memajukan UMKM, pariwisata, ekonomi digital, potensi investasi, termasuk mengawal kebijakan daerah agar on the track," katanya, Rabu (9/2/2022).

Hary yang juga Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) itu mengungkapkan Indonesia akan maju bila daerah-daerah maju. "Kunci keberhasilan membangun Indonesia, tidak ada cara lain, kecuali membangun daerah, memajukan masyarakatnya," tuturnya.





Peranan media, lanjut Hary, bisa mempromosikan potensi andalan daerah. Di era digital saat ini, jangkauan media lebih luas. Tak hanya mencakup nasional, tetapi bisa menjangkau pasar global.

Di sisi lain, kata Hary, perlu ada kebijakan atau regulasi daerah yang memberikan kesempatan masyarakat di daerah untuk maju. Sebagai contoh, kebijakan untuk UMKM. Menurutnya, dukungan bisa diberikan berupa akses terhadap pendanaan dengan bunga ringan, pelatihan, pendampingan dan proteksi.

Secara gabungan, UMKM menyerap sekitar 97% atau 117 juta tenaga kerja nasional, dan berkontribusi sekitar 60% terhadap total Pendapatan Domestik Bruto Indonesia.

Kebijakan yang dibutuhkan berbeda-beda di setiap daerah, disesuaikan dengan potensi daerah. Dia menilai peran pers dibutuhkan untuk mengawal hal itu. "Selamat Hari Pers Nasional 2022. Maju terus insan pers Indonesia," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Halalbihalal iNews Media...
Halalbihalal iNews Media Group Dimeriahkan Doorprize ke Karyawan
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
Ucapkan Selamat Idulfitri,...
Ucapkan Selamat Idulfitri, HT: Mari Saling Memaafkan, Pererat Silaturahmi, dan Tumbuhkan Semangat Baru
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Irfan Niti Sasmita Jadi...
Irfan Niti Sasmita Jadi Plt Ketua DPD Perindo Bogor, Ferry Kurnia: Pererat Koordinasi dengan Pemda dan Masyarakat
Plt Sekjen Perindo AYP:...
Plt Sekjen Perindo AYP: Kontestasi Politik 2024 Pembelajaran untuk Instrospeksi
HT Tegaskan Masih Eksis...
HT Tegaskan Masih Eksis di Perindo: Struktur Organisasi Harus Solid Songsong 2029
Rekomendasi
Korban Pelecehan Seksual...
Korban Pelecehan Seksual Oknum Dokter di RS Swasta Malang Bertambah Jadi 4 Orang
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
Berita Terkini
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
1 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
1 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
2 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
2 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
3 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
3 jam yang lalu
Infografis
Sembilan Peristiwa Penting...
Sembilan Peristiwa Penting yang Terjadi di Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved