961 Jamaah Umrah Positif Covid-19 Sepulang dari Saudi

Rabu, 02 Februari 2022 - 17:53 WIB
loading...
961 Jamaah Umrah Positif...
Kemenag mencatat sebanyak 961 orang dari 8.010 total jamaah umrah, terkonfirmasi positif sepulang dari Tanah Suci. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sebanyak 961 orang dari 8.010 total jamaah umrah , terkonfirmasi positif Covid-19 sepulang dari Tanah Suci. Jumlah itu merupakan data yang dihimpun per 30 Januari 2022.

Kepala Subdirektorat Pemantauan dan Pengawasan Ibadah Umrah dan Haji Khusus Kemenag, M Noer Alya Fitra mengatakan, 961 jamaah yang terkonfirmasi positif ditemukan saat entry test (tes swab PCR di Bandara Soekarno Hatta) maupun exit test (tes swab PCR usai menjalani karantina di hotel).

Dari total 961 jamaah, sebanyak 340 di antaranya terkonfirmasi positif Covid-19 pada entry test. Lalu sebanyak 621 jamaah terdeteksi saat melakukan tes swab PCR keenam di hotel karantina.



"Angka jamaah positif Covid-19 kurang lebih 39,45%, itu gabungan antara PCR entry pada hari pertama dan keenam sebelum mereka pulang. Jadi positif itu setelah mereka sampai di Indonesia," kata Nafit, sapaan akrab M Noer Alya Fitra, saat dihubungi MNC Portal, Rabu,(02/2/2022).

Terkait kepulangan jamaah umrah di Tanah Air, menurutnya, mengikuti kebijakan Satgas Covid-19, bukan wewenang Kemenag. Sepulang dari Arab Saudi, jamaah umrah langsung diarahkan untuk melakukan karantina di hotel yang direkomendasikan oleh Satgas Covid-19.

"Untuk skrining keberangkatan di Asrama Haji atau hotel, kalau untuk kepulangan mengikuti standarnya Satgas Covid-19. Kok bisa terjadi seperti itu, kalau itu ranahnya Kementerian Kesehatan tapi untuk kepulangan ini kan di luar (Kemenag)," katanya.

Baca juga: Keluhkan Antrean, Jamaah Umrah Minta Durasi Karantina Diperpendek

Pihaknya kini masih mempersiapkan Asrama Haji Pondok Gede Jakarta menjadi tempat karantina kepulangan jamaah umrah dari Arab Saudi. Nafit menyampaikan, nantinya karantina kepulangan beberapa jamaah dapat dilakukan di Ashaj.

Namun mengingat kapasitas Asrama Haji Jakarta hanya sekitar 700 kamar, Nafit mengatakan, sisanya dapat melakukan karantina di hotel yang direkomendasikan Satgas Covid-19. "Sementara ini kita lagi mempersiapkan Asrama Haji Pondok Gede Jakarta untuk menjadi tempat karantina kepulangan," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
Hari Bumi Internasional,...
Hari Bumi Internasional, Kemenag Gelar Aksi Tanam Sejuta Pohon
Kemenag Gandeng Masjid,...
Kemenag Gandeng Masjid, KUA, dan Wakaf Hutan Lestarikan Lingkungan
130 Orang Lolos Seleksi...
130 Orang Lolos Seleksi Calon Petugas Haji PPIH Arab Saudi 2025
Kemenag: Secara Hisab...
Kemenag: Secara Hisab 1 Syawal 1446 H Jatuh Pada 31 Maret 2025
Link Livestreaming Sidang...
Link Livestreaming Sidang Isbat Idulfitri 2025
Sidang Isbat Idulfitri...
Sidang Isbat Idulfitri 2025 Digelar Sore Ini: Rukyatul Hilal di Semua Provinsi, Kecuali Bali
Koordinator Aksi Fitnah...
Koordinator Aksi Fitnah Menteri Agama Minta Maaf, Akui Aksinya Tidak Benar
Tingkatkan Skill Lulusan...
Tingkatkan Skill Lulusan PTKI, Kemenag Rancang Program Magang dan Carier Development Center
Rekomendasi
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
Rutin Beri Yield Besar,...
Rutin Beri Yield Besar, Investor Nantikan Dividen TUGU Tahun Ini
Berita Terkini
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
51 menit yang lalu
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
2 jam yang lalu
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
2 jam yang lalu
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
3 jam yang lalu
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
3 jam yang lalu
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
3 jam yang lalu
Infografis
Covid-19 Varian EG.5...
Covid-19 Varian EG.5 di Singapura Sudah Menyebar ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved