Pengukuhan Pengurus PBNU Dihadiri Presiden dan Wapres, Gus Yahya: Hari Istimewa

Senin, 31 Januari 2022 - 12:38 WIB
loading...
Pengukuhan Pengurus...
Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya saat memberikan sambutan dalam Pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) masa khidmat 2022-2027 di Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (31/1/2022). FOTO/TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE SETPRES
A A A
JAKARTA - Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf atau akrab disapa Gus Yahya merasa hari ini sangatlah istimewa. Sebab, acara Pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) masa khidmat 2022-2027 dihadiri P residen Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden ( Wapres) Maruf Amin .

Bahkan hadir pula mantan Wapres Jusuf Kalla (JK), termasuk jajaran Kabinet Indonesia Maju.

"Alhamdulillah ini adalah hari istimewa yang terjadi secara luar biasa. Persis digambarkan oleh salah seorang A'wan PBNU yaitu Ir Haji Isran Noor bahwa jarang sekali hadir bersama-sama presiden dan wapres. Ini masih ditambah lagi satu wapres yang ke-10 dan ke-12, di acara yang sama. Masih ditambah lagi kalau tidak salah hitung sembilan menteri Kabinet Indonesia Maju beserta Kapolri. Para kiai-kiai sepuh hadir bersama kita juga di sini," katanya, Selasa (31/1/2022).



Terkait hal tersebut, sambil guyon Gus Yahya mengingatkan kepada panitia acara agar menulis secara besar-besaran bahwa acara ini adalah pengukuhan bukan Muktamar NU.

"Saya kira saudara yang mengatur broadcast atau penayangan acara ini secara online harus menulis besar-besar di judul acaranya bahwa ini adalah acara pengukuhan PBNU. Dan kita bukannya mau muktamar lagi," katanya disambut tawa peserta yang hadir.

Baca juga: Pengurus PBNU Masa Khidmat 2022-2027 Resmi Dikukuhkan
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1504 seconds (0.1#10.140)