Gus Yahya: Nusantara Itu Singkatan dari NU, Santri, Pemerintah, dan Rakyat

Minggu, 30 Januari 2022 - 18:21 WIB
loading...
Gus Yahya: Nusantara...
Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf mengatakan Nusantara merupakan singkatan dari NU, Santri, Pemerintah, dan Rakyat. FOTO/DOK
A A A
JAKARTA - Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia resmi akan berpindah dari Jakarta ke Kalimantan Timur (Kaltim). Lokasi IKN baru bernama Nusantara terletak di dua kabupaten yaitu Kutai Kartanegara dan Penajam Paser Utara.

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf ( Gus Yahya ) mengatakan Nusantara merupakan singkatan dari NU, Santri, Pemerintah, dan Rakyat. "Itu kalau di Jawa orang akan bilang Nusantara itu singkatan dari NU, Santri, Pemerintahan, Rakyat," kata Gus Yahya dalam live streaming YouTube 'Istighotsah dan Pencanangan Kantor PBNU', Minggu (30/1/2022).

Gus Yahya juga mengucapkan selamat kepada Plt Bupati Panajem Panser Utara Hamdan Pongrewa atas terpilihnya Kabupaten Panajem Panser Utara sebagai Ibu Kota Negara.



"Saya yakin, saya pikir masyarakat PPU di Sepaku ini, waktu itu malah tidak kepikiran mau jadi Ibu Kota Negara. Tapi alhamdulillah tentunya daerah-daerah yang lain yang kepingin jadi Ibu Kota Negara tidak dapat, yang dapat malah nggak kepikiran, yaitu PPU dan Sepaku," katanya. "Ini juga menjadi misteri tersendiri buat kita," ujarnya.

Sebagai informasi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya juga meninjau langsung perkembangan proses pembangunan IKN di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (29/1/2022).

Kapolri memastikan perkembangan pembangunan IKN berjalan sesuai tahapan yang direncanakan. Kunjungannya juga untuk melihat dan mendengar serta memberikan arahan, agar bisa mengantisipasi segala bentuk gangguan yang dapat mempengaruhi progres pembangunan IKN. Kapolri berharap pembangunan IKN ini berdampak pada pemerataan pembangunan dan ekonomi.

Baca juga: Ditanya Peluangnya Jadi Kepala Otorita IKN, Ridwan Kamil Tak Mau Berandai-andai
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selamat Jalan KH A Chozin...
Selamat Jalan KH A Chozin Chumaidy, Pejuang Demokrasi dan Kesejahteraan Umat
KH Ali Masykur Musa...
KH Ali Masykur Musa Umumkan Keabsahan JATMAN 2024-2029 usai Temui Menkum Supratman
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
PBNU Ajak Nahdliyin...
PBNU Ajak Nahdliyin Tak Terprovokasi Polemik Fuad Plered
Polemik Fuad Plered...
Polemik Fuad Plered dan Habaib, Ketua PBNU Minta Semua Pihak Menahan Diri
Sinergi PBNU-Polri Wujudkan...
Sinergi PBNU-Polri Wujudkan Mudik Aman dan Nyaman bagi Warga NU
NU Care-Lazisnu PBNU...
NU Care-Lazisnu PBNU Perkuat Pendidikan Inklusif lewat Pelatihan Guru Al-Qur'an Bahasa Isyarat
PBNU Mohon Doa untuk...
PBNU Mohon Doa untuk Kesembuhan KH Said Aqil Siroj
Gencarkan Syiar, PBNU...
Gencarkan Syiar, PBNU Kirim Dai ke 8 Negara dan Pelosok Indonesia
Rekomendasi
‘Richeese Pizza’...
‘Richeese Pizza’ Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
Berita Terkini
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
23 menit yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
42 menit yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
50 menit yang lalu
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
1 jam yang lalu
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
1 jam yang lalu
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
2 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved