Kejar Capaian Vaksinasi Lansia, Binda Kalsel Gelar Vaksinasi Door to Door

Sabtu, 20 November 2021 - 22:25 WIB
loading...
Kejar Capaian Vaksinasi...
Binda Kalsel menggelar vaksinasi massal secara door to door dengan sasaran lansia untuk mengejar ketertinggalan sasaran kelompok lansia di Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru. Foto/SINDOnews
A A A
BANJARBARU - Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar vaksinasi massal secara door to door dengan sasaran lansia untuk mengejar ketertinggalan sasaran kelompok lansia di Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru.

Kabinda Kalsel, Brigjen Pol Heri Armanto mengatakan pelaksanaan vaksinasi dilakukan sesuai arahan dari Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan dan arahan Presiden Jokowi. Ada sebanyak 13.900 dosis vaksin yang disebar di seluruh kabupaten/kota Kalsel.

“Khusus di Banjarbaru ini kita melakukan vaksinasi sebanyak 680 dosis diutamakan sasaran lansia. Karena Kalsel sendidi sasaran lansia masih kurang masih di bawah 25 persen,” ujar Heri dikutip, Sabtu (20/11/2021).

Dia melanjutkan guna memberi stimulus dan rangsangan kepada para peserta vaksin Binda Kalsel memberikan sembako agar para lansia mau divaksin. Dia juga optimis pelaksanaan vaksinasi kali ini bisa memenuhi target karena sebelumnya telah dilakukan pendataan.

“Insya Allah memenuhi target karena kita sebelumnya telah memenuhi pendataan dengan Dinkes. Setelah terkumpul data maka kita lakukan vaksinasi, ini bisa mendukung percepatan pencapaian sasaran,” jelasnya.

Selain di Banjarbaru, Binda Kalsel memberikan dosis vaksin untuk semua kelompok, antara lain masyarakat umum, santri, dan pelajar. Vaksin kali ini merupakan dosis pertama dan dosis kedua akan dilaksanakan pada Desember mendatang.

Untuk diketahui, kegiatan vaksinasi massal ini dipimpin langsung oleh Kabinda Kalsel Brigjen Pol Heri Armanto didampingi Direktur Wilayah Sumatera Kalimantan BIN Brigjen TNI Rudi Supriyanto, dan ditinjau langsung oleh Anggota Komisi I DPR RI Christina Aryani dan Slamet Aryadi.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dua Brigjen Naik Pangkat...
Dua Brigjen Naik Pangkat Bintang 2 di Awal Februari 2025, Sama-sama Ditugaskan di BIN
3 Perwira TNI Digeser...
3 Perwira TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto ke BIN pada Mutasi Februari 2025
Mantan Kepala BIN: Waspadai...
Mantan Kepala BIN: Waspadai Sentimen SARA Sebagai Operasi Penggalangan AS Terhadap Rakyat Indonesia
Jenderal Agus Subiyanto...
Jenderal Agus Subiyanto Geser 7 Brigjen TNI dari BIN pada Mutasi Awal 2025, Siapa Saja?
6 Brigjen TNI Digeser...
6 Brigjen TNI Digeser ke BIN pada Mutasi Januari 2025, Ini Nama-namanya
7 Brigjen Pol Ditugaskan...
7 Brigjen Pol Ditugaskan di BIN oleh Kapolri pada Mutasi Akhir Desember 2024
14 Perwira TNI Duduki...
14 Perwira TNI Duduki Jabatan Baru di BIN usai Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto
Pembentukan Tim Pengawas...
Pembentukan Tim Pengawas Intelijen DPR Merupakan Amanah UU
Hari Ini Herindra Disahkan...
Hari Ini Herindra Disahkan sebagai Kepala BIN dalam Rapat Paripurna DPR
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
6 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Rezim Zelensky Panik,...
Rezim Zelensky Panik, Rusia dan AS Kompak Tekan Ukraina Gelar Pemilu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved