Hari Lahir Bung Karno, PDIP Ingatkan Pentingnya Kuasai Iptek dan Kembangkan Riset

Sabtu, 06 Juni 2020 - 07:57 WIB
loading...
Hari Lahir Bung Karno, PDIP Ingatkan Pentingnya Kuasai Iptek dan Kembangkan Riset
Presiden Pertama RI Soekarno (Bung Karno). Foto/Wikipedia
A A A
JAKARTA - Dalam rangka Bulan Bung Karno , DPP PDI Perjuangan ( PDIP ) menggelar wayangan dengan lakon 'Kumbokarno Sang Senopati', demi mengingatkan tentang semangat patriotisme bagi para pemuda Indonesia masa kini. Semangat patriotisme yang didorong adalah penguasaan ilmu pengetahuan (iptek) dan riset sebagai pilar pembangunan bangsa dan negara.

Wayangan itu menghadirkan Ki Manteb Sudarsono sebagai sang dalang, yang ditayangkan secara virtual melalui YouTube, Jumat (5/6/2020) malam. Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan, wayangan sengaja digelar malam hari tepat sebelum tanggal 6 Juni yang merupakan hari lahir Proklamator RI Bung Karno dilahirkan. Ia mengingatkan, Bung Karno bukan saja meletakkan ideologi Pancasila sebagai dasar pemersatu bangsa, melainkan di dalamnya terkandung wawasan kebangsaan dan nasionalisme dari aspek subtansi pembarungan nation dan character building.

Hasto menganggap, semangat tersebut sangat aktual dan kontekstual di era saat ini. "Caranya bagaimana? Ibu Megawati Soekanoputri telah berpesan kepada seluruh Pemuda Indonesia untuk mari kita kuasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Kita kembangkan sebuah riset, inovasi nasional kita," kata Hasto dalam sambutannya.

Dengan demikian, momentum ini menjadi semangat dan pengingat seluruh kader PDIP yang duduk di pemerintahan dan struktur partai untuk mengembangkan semangat menguasai ilmu-ilmu dasar kimia, fisika, matematika, biologi. Termasuk aplikasinya dalam ilmu artificial intelligence serta internet of things.

"Ini semua kita persembahkan bagi Indonesia yang seharusnya mampu menjadi pemimpin diantara bangsa-bangsa dunia ini. Sama seperti kepeloporan kaum muda sebagaimana ketika Bung Karno memerdekakan Republik Indonesia," ujar Hasto.

Dalam rangka itu pula PDIP ingin menghadirkannya lewat kontemplasi yang diwujudkan melalui wayangan tersebut. PDIP menyadari sepenuhnya bahwa semangat membangun bangsa berbasis iptek dan riset tersebut harus dilakukan sendiri oleh para pemuda Indonesia. Dan sikap patriotisme harus menjadi dasar bagi para pemuda untuk bergerak.

"Kumbokarno itu sosok yang memiliki rasa patriotisme yang sangat kuat. Semoga melalui wayang ini, Ki Manteb juga dapat bersama-sama menggelorakan wawasan kebangsaan Bung Karno tersebut, dapat menggelorakan nation and character building, agar kita mampu mengatasi berbagai persoalan kebangsaan kita," ujar Hasto. ( ).

"Mari seluruh komitmen kemajuan Indonesia Raya bersama dengan Pak Jokowi dan KH Ma’ruf Amin, betul-betul kita gerakkan, kita gelorakan, dan sekali lagi melalui penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi," pungkasnya.

Ketua Panitia Bulan Bung Karno Djarot Syaiful Hidayat mengatakan, acara ini diselenggarakan oleh DPP PDIP bersama-sama dengan Badan Kebudayaan Nasional (BKN) PDIP. Kepala Badan Kebudayaan Nasional (BKN) Pusat PDIP Aria Bima mengatakan pihaknya menyelenggarakan kegiatan seni budaya itu sekaligus untuk menghibur rakyat.

"Khususnya di masa pandemi Covid-19. Dan juga mengharapkan agar kita semakin mencintai budaya Indonesia," kata Aria Bima.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1359 seconds (0.1#10.140)