Tuan Rumah KTT G20, Jokowi Ingin Indonesia Tampilkan yang Terbaik

Jum'at, 08 Oktober 2021 - 16:50 WIB
loading...
Tuan Rumah KTT G20,...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bali. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bali. Dalam kunjungannya tersebut Jokowi meninjau venue yang akan digunakan untuk penyelenggaraan KTT G20 Tahun 2022.

Baca Juga: KTT G20
Baca juga: Puan Maharani Akan Hadiri Forum Parlemen G20 di Roma

Jokowi mengatakan, ingin memberikan yang terbaik dalam event internasional tersebut. Dia pun yakin, Bali mampu menjadi tuan rumah KTT G20 mendatang.

"Sebagai tuan rumah kita ingin melayani dengan baik, ingin menampilkan yang terbaik. Saya yakin Bali memiliki reputasi, memiliki pengalaman dalam penyelenggaraan event-event internasional," ujarnya.

Di sisi lain dia menyebut kondisi pandemi virus Corona (Covid-19) di Bali saat ini juga sudah cukup baik. Hal ini terlihat dari capaian vaksinasi Covid-19.

"Saya berharap kita baik pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat bali terus ikut bersama-sama mengendalikan Covid-19 ini," jelasnya.

"Dan saya tadi pagi sudah mendapat laporan bahwa 98% masyarakat bali sudah menerima vaksin dosis pertama. Dan 79% sudah menerima dosis yang kedua. Ini adalah modal kita dalam mempersiapkan G20 ke depan," pungkasnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1033 seconds (0.1#10.140)