Erick Thohir Sebut PAN Bakal Jadi Partai Besar dan Solid

Senin, 23 Agustus 2021 - 18:00 WIB
loading...
Erick Thohir Sebut PAN...
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengucapkan selamat ulang tahun kepada PAN yang ke-23. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Partai Amanat Nasional (PAN) yang ke-23 pada Senin, 23 Agustus 2021. Erick mengatakan, bahwa dirinya percaya PAN akan semakin besar dan solid.

Baca Juga: PAN
Baca juga: Erick Thohir Jamin Pasokan Oksigen untuk Jatim Aman

Di tengah pandemi Covid-19 ini, Erick menyebutkan PAN akan selalu melangkah maju karena pasti selalu ada harapan. Ia juga berdoa agar seluruh umat manusia diberikan rahmat oleh Allah SWT.

"Selalu berderap maju karena pasti ada jalan. Semoga Allah SWT senantiasa memberikam rahmat, berkah dan ridhonya kepada kita semua," ujar Erick.

Erick mengatakan, di tengah pandemi Covid-19 seluruh elemen bangsa harus saling memadukan suara. Kemudian, ia juga meminta seluruh elemen bangsa harus menyamakan langkah dan barisan demi Indonesia.

"Pada keluarga PAN, di tengah pandemi ini semua komponen bangsa harus saling memadukan suara, menyamakan langkah, memperkuat barisan demi bangsa, demi negara yang kita cintai ini," imbuh Erick.

Menurut Erick, semangat negara sangat penting dalam menghadapi krisis kesehatan dan krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Upaya dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini harus dilakukan secara bersama-sama.

"Kita telah membuktikan bahwa kita telah keluar dari krisis ekonomi moneter tahun 1998. Tentu kita juga secara bersama-sama bisa keluar dalam melawan krisis kesehatan akibat pandemi Covid-19 asal kita mau melakukan bersama-sama dan menanggulangi krisis ini," tandas Erick.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1642 seconds (0.1#10.140)