Sindiran Menohok Legislator PKS Soal Pesawat Kepresidenan Dicat Ulang

Selasa, 03 Agustus 2021 - 16:45 WIB
loading...
Sindiran Menohok Legislator...
Wakil Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sukamta.memberikan sindiran menohok terkait pengecatan ulang pesawat kepresidenan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pengecatan ulang terhadap Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 atau Pesawat BBJ 2 tidak hanya mendapat kritikan, namun juga sindiran. Adapun sindiran menohok itu dari Wakil Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sukamta.

"Mungkin itu maksudnya agar pesawat kepresidenan tampak lebih gagah, lebih baru dan bernuansa ke Indonesiaan yang kuat sehingga perlu dicat ulang dari warna biru ke merah putih," kata Sukamta, Selasa (3/8/2021).
Sukamta pun menilai bagus juga kalau dengan semangat baru, maka mobil baru kepresidenan yang dibeli 2020 kemudian ikut dicat warna merah putih. "Pasti akan lebih tampak gagah dan nasionalis, sehingga bisa menjadi hiburan tersendiri bagi rakyat yang sedang terkena pandemi. Lumayanlah, walaupun rakyat susah, kalau melihat pesawat dan mobil kepresidenan jadi ikut bangga," kata Anggota Komisi I DPR RI ini.

Diketahui, pesawat kepresidenan telah dicat ulang dari sebelumnya putih biru kini menjadi merah putih. Sebelumnya, Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengatakan bahwa pengecatan Pesawat BBJ 2 direncanakan sejak tahun 2019 karena bertepatan dengan perayaan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia di tahun 2020. Tak hanya itu, Helikopter Super Puma yang sering digunakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun diketahui dicat ulang menjadi warna merah dan putih.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2155 seconds (0.1#10.140)