Tinjau Vaksinasi di Kantor Kelurahan Tegal Alur, Panglima TNI Puji Semangat Dokter Puskesmas

Sabtu, 03 Juli 2021 - 13:44 WIB
loading...
Tinjau Vaksinasi di Kantor Kelurahan Tegal Alur, Panglima TNI Puji Semangat Dokter Puskesmas
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto didampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito menyambangi Kantor Kelurahan Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu (3/7/2021). Foto/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto didampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito menyambangi Kantor Kelurahan Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu (3/7/2021). Mereka meninjau langsung kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia, Panglima TNI diterima oleh Dokter Puskesmas Tegal Alur Heni Agustini. Heni kemudian menjelaskan mengenai pelaksanaan vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan di kawasan tersebut.

Dalam dialognya Heni, menyampaikan bahwa pihaknya kini sedang mengalami kekurangan tenaga kesehatan dan beberapa obat-obatan. Saat mendengar hal itu, Panglima TNI bersedia untuk membantu menyiapkan kebutuhan tersebut.



"Saya akan lapor Menkes mengenai obat-obatan, untuk tenaga kesehatan mungkin saya piket anggota di kawasan sini ya Bu," jelas Panglima TNI.

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI memberikan sanjungan kepada dokter Puskesmas atas semangatnya dalam membantu menangani Covid-19. Panglima juga mengingatkan Heni untuk menjaga kesehatannya.

"Kita semua sudah lelah, tapi saya lihat Ibu semangatnya luar biasa, Ibu juga harus jaga kesehatan karena masyarakat sini juga memerlukan Ibu, ini tugas mulia,” ujar Panglima TNI

Menutup kunjungan tersebut, Panglima TNI menegaskan kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk tetap mengawasi protokol kesehatan, terutama dalam memakai masker. "Babinsa dan Bhabinkamtibmas pakai masker harga mati, kalau tidak?” tanya Panglima TNI

"Siap, Bisa mati!" jawab Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2089 seconds (0.1#10.140)