Menkominfo Akselerasi Digital melalui Kupang Makin Cakap Digital

Kamis, 01 Juli 2021 - 00:01 WIB
loading...
Menkominfo Akselerasi...
Menteri Komunikasi dan Informatika, Johny G Plate. (Dok; Kemkominfo)
A A A
KUPANG - Untuk mempercepat digitalisasi secara masif, pemerintah terus melakukan berbagai terobosan penting. Di Nusa Tenggara Timur (NTT) pemerintah melalui Menteri Komunikasi dan Informatika, Johny G Plate dan Gubernur NTT, Viktor Laiskodat secara resmi membekali masyarakat tentang literasi digital. Melalui kegiatan Diskusi Literasi yang bertajuk Kupang Makin Cakap Digital, pemerintah mengharapkan pengguna digital, tidak hanya menguasai digital secara teknis, tetapi juga memiliki kecakapan digital secara komprehensif.

Bertempat di Gereja Bait’el Bokong, NTT, diskusi diikuti sekitar 50 peserta secara offline. Diskusi juga diikuti secara online melalui saluran youtube siberkreasi. Dalam sambutannya Menkominfo menyampaikan infrastruktur digital menjadi fondasi penting bagi percepatan digitalisasi.

Untuk itu, ia bersama Gubernur NTT dan juga para pimpinan daerah meninjau kesiapan pembangunan Base Transceiver Station (BTS) 4G yang akan digelar sepanjang 2021-2022. Ia mengaku juga tengah mendiskusikan peningkatan utilisasi Palapa Ring Project 9 (P9) yang digelar sepanjang Waingapu, Saba, Baa, hingga Kupang, serta Palapa Ring Project 10 (P10) yang digelar sepanjang Alor hingga Timika.

Menkominfo Akselerasi Digital melalui Kupang Makin Cakap Digital


Selain melakukan penguatan infrastruktur, pihaknya juga tengah meningkatkan kualitas pengguna. Salah satunya dengan menginisiasi Indonesia Makin Cakap Digital. “ Kementerian Kominfo melakukan penguatan kualitas masyarakat pengguna internet ini melalui inisiasi Indonesia Makin Cakap Digital, " katanya.

Gerakan ini ungkap Menteri Johny mencakup penguatan kecakapan yang komprehensif di seluruh lini. Di tingkat dasar melalui Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi Kementerian Kominfo. Kegiatan ini setiap tahun diharapkan dapat meliterasi 12,5 juta masyarakat hingga mencapai total akumulasi 50 juta masyarakat pada tahun 2024.

Dalam kesempatan ini, Gubernur NTT juga menyampaikan harapan dan pesannya pada para pengguna digital yang mayoritas pemuda. “Kehadiran pemuda seharusnya memberikan harapan, yang diwujudkan dalam kerja-kerja konkrit," kata Gubernur NTT.

Menkominfo Akselerasi Digital melalui Kupang Makin Cakap Digital


Ia juga berpesan agar pemuda tidak pernah putus asa. "Karena itulah nilai tertinggi dari kemanusiaan. Bila orang memiliki harapan dia memiliki segalanya," ujarnya. Ia juga menyatakan pihaknya membutuhkan adanya kolaborasi dalam melakukan pembangunan.

"Kita membutuhkan Super Team, bukan Super Man. Kita membutuhkan kolaborasi. Tidak ada pembangunan yang terjadi karena bergerak sendiri. Kita harus bergerak bersama-sama," tuturnya.

Terkait mendorong percepatan digitalisasi, pihaknya menyiapkan lahan sebanyak 421 titik untuk dipasang BTS. Infrastruktur tersebut tahun ini direncanakan selesai. "Hal ini akan menjadi kesempatan luar biasa bagi NTT untuk loncat cepat dalam perkembangan digital,” kata Viktor Laiskodat.

Sementara itu, dalam diskusi literasi terbagi dalam dua topik, yakni “Menggunakan Internet dengan Pintar dan Aman” serta “Kupang Makin Cakap Digital”. Sejumlah pembicara dihadirkan di antaranya Direktur Pemberdayaan Informatika Bonafius W Pudjianto Aba Maulaka, Kepala Dinas Kominfo Provinsi NTT Simon M. Ataupah serta Pemerhati Media Sosial dari Komunitas Extra Ordinary Rosalina Christin Bessi. CM
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ekosistem Danantara...
Ekosistem Danantara dan Akselerasi Kaum Muda Menuju Indonesia Emas 2045
Transformasi Digital:...
Transformasi Digital: Era Baru Perlindungan Pekerja Migran
Menkum Targetkan Seluruh...
Menkum Targetkan Seluruh Pelayanan Diberikan Digital pada 2026
Finnet dan Muhammadiyah...
Finnet dan Muhammadiyah Berikan Kemudahan Anggota dengan Fitur WA Bot
HUT Ke-31 Mastel, Ketum...
HUT Ke-31 Mastel, Ketum Sarwoto: Jawab Tantangan Digital
Demokrasi Digital Tunjuk...
Demokrasi Digital Tunjuk Tiga Advisor: Titi Anggraini, Meidy Fitranto, dan Emmy Samira
Aksara Bali Harus Tetap...
Aksara Bali Harus Tetap Hidup dan Berkembang di Era Digital
Polisi Siap Selidiki...
Polisi Siap Selidiki Dugaan Keterlibatan Semua Pihak terkait Judi Online
Kemenkominfo Kembali...
Kemenkominfo Kembali Gelar Anugerah Media Humas 2024
Rekomendasi
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
Berita Terkini
Mutasi Polri, Kombes...
Mutasi Polri, Kombes Latif Usman Jadi Wakapolda Jateng, Komarudin Jabat Dirlantas Polda Metro
10 menit yang lalu
Aktivis 98 Minta Aset...
Aktivis 98 Minta Aset Koruptor Segera Disita untuk Tambal Defisit Anggaran
10 menit yang lalu
Ramai-ramai Anggota...
Ramai-ramai Anggota DPR PDIP Komisi III Ngumpul di Rumah Megawati Jelang Sidang Hasto Kristiyanto
18 menit yang lalu
Presiden Prabowo Ingin...
Presiden Prabowo Ingin Buat Penjara Terpencil untuk Koruptor
26 menit yang lalu
Nurul Arifin: Tidak...
Nurul Arifin: Tidak Ada Alasan bagi Letkol Teddy Mundur dari TNI karena Menjabat Seskab
34 menit yang lalu
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba...
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba Bareskrim Brigjen Mukti Juharsa Diganti Brigjen Eko Hadi Santoso
1 jam yang lalu
Infografis
Konflik keluarga Kerajaan...
Konflik keluarga Kerajaan Inggris Makin Meruncing
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved