Menyulap Timbunan Limbah Jadi Bukit 'Teletubbies'

Senin, 07 Juni 2021 - 19:22 WIB
loading...
Menyulap Timbunan Limbah Jadi Bukit Teletubbies
Bukit hijau yang menghampar luas di wilayah Klapanunggal Bogor, Jawa Barat ini ternyata berasal dari timbunan limbah bahan beracun dan berbahaya (B3). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Siapa pun mungkin tidak ada yang pernah menyangka, apalagi membayangkan jika bukit hijau yang menghampar luas di wilayah Klapanunggal Bogor, Jawa Barat itu ternyata berasal dari timbunan limbah bahan beracun dan berbahaya (B3) .

Pemandangan bukit yang seperti dalam film anak-anak "Teletubbies" ini sebelumnya ceruk sisa penggalian baru kapur sebelum 1994.

Dinding sisa galian berwarna putih itu kini berubah menjadi hijau dengan sejumlah rumput dan pepohonan di permukaannya. Perusahaan pengolah limbah industri,PT Prasadha Pamunah Limbah Industri (PPLI) membuatnya bisa menjadi seperti itu.

Manager Humas PT PPLI, Arum Pusposari menjelaskan mengubah kembali limbah-limbah B3 menjadi ramah lingkungan dan dapat dimanfaatkan kembali adalah komitmen dari perusahaan yang 95 persennya dikuasai oleh perusahaan Jepang DOWA Co Ltd dan 5 persen lainnya dimiliki oleh Pemerintah Indonesia.
(dam)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1224 seconds (0.1#10.140)