Silaturahim dengan Ketum Parpol Cara Anies Bangun Komunikasi Politik Menuju 2024

Rabu, 19 Mei 2021 - 07:41 WIB
loading...
Silaturahim dengan Ketum Parpol Cara Anies Bangun Komunikasi Politik Menuju 2024
Direktur Eksekutif IPO, Dedi Kurnia Syah menyatakan langkah Anies Baswedan menggelar pertemuan dengan elite partai politik memiliki kecenderungan politik menuju 2024. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah menyatakan langkah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menggelar pertemuan dengan elite partai politik seperti Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan sebelumnya Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beberapa waktu lalu memiliki kecenderungan politik menuju 2024 .

"Meskipun yang mengemuka adalah halalbihalal Idul Fitri, tetapi membaca posisi masing-masing, dimungkinkan pertemuan itu dalam rangka menjalin silaturahim politik," ujar Dedi saat dihubungi, Rabu (19/5/2021).

Dedi mengatakan tak bisa dipungkiri bahwa telah muncul kesadaran politik dari Anies untuk membangun komunikasi politik dengan elite parpol saat ini. Sehingga, tak heran jika setiap langkah orang nomor satu di DKI itu bertemu sejumlah tokoh terlebih tokoh parpol akan dikaitkan dengan kontestasi Pilpres 2024.

Terutama bagi Anies, kata Dedi, pertemuan ini sebagai upaya membangun komunikasi dukungan untuk kontestasi 2024, karena itu ke depan Anies dimungkinkan akan kembali silaturahim dengan tokoh parpol lainnya.

"Dan itu tidak ada persoalan, memgingat Anies selama ini menjadi tokoh paling populer dan elektabel di luar kader parpol," tutur Lulusan Universitas Telkom itu.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1204 seconds (0.1#10.140)