Tiga Ciri Pemilu 2024: Pandemi, Resesi, Suksesi

Jum'at, 23 April 2021 - 22:12 WIB
loading...
Tiga Ciri Pemilu 2024:...
Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pengamat politik Eep Saefulloh Fatah menyebut Pemilu 2024 memiliki tiga ciri yang sangat unik. Ketiga ciri tersebut yakni pandemi, resesi, suksesi .

"Inilah pemilu ketika dampak pandemi belum sepenuhnya hilang. Mudah-mudahan pada saat pemilu diadakan, pandemi sudah berakhir," kata Eep dalam diskusi Indonesia Leaders Talk bertema 'Poros Islam dan Pemilu 2024' yang tayang di Channel YouTube Rasil TV, Jumat (23/4/2021) malam.

Eep menambahkan, meski pada 2024 pandemi telah berakhir, dampaknya diperkirakan tidak mungkin cepat sirna. Menurut Eep, salah satu dampak pandemi adalah resesi. "Secara ekonomi kita jungkir balik," katanya.



Founder and CEO PolMark Indonesia ini menjelaskan, dalam survei yang dilakukan pihaknya bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada November 2020, sebanyak 82 persen pemilih di Indonesia mengaku turun penghasilannya secara signifikan. Lalu, sebanyak 72 persen pemilih mengaku ekonomi dan kehidupan keluarganya sehari-hari merosot secara tajam, memburuk secara signifikan. Dan, 37 persen pemilih mengaku dirinya dan keluarganya kehilangan pekerjaan.

"Dengan demikian bisa tergambar oleh kita seperti apa kesulitan hidup, terutama di bidang ekonomi, yang dialami oleh masyarakat ketika menghadapi Pemilu 2024," ujarnya.



Terkait suksesi, Eep mengatakan, politik Indonesia ditandai oleh siklus yang unik sejak adanya pemilihan presiden langsung pada 2004. Kata dia, setiap lima tahun sekali demam, setiap sepuluh tahun sekali kejang-kejang.

"Demam karena ada pemilu presiden yang biasanya jadi daya magnet elektoral yang terbesar, sulit dibantah itu. Dan setiap sepuluh tahun, presiden harus berganti karena Konstitusi hanya membolehkan yang bersangkutan sebagai presiden dua periode saja. Dan pada saat itu, demam meningkat menjadi kejang-kejang. Nah 2024 itu bukan lagi demam seperti Pemilu 2019, ini pemilu kejang-kejang dari sisi suksesi. Jadi, pandemi, resesi, dan suksesi menjadi ciri penting dari Pemilu 2024," jelasnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1914 seconds (0.1#10.140)