Pengamat: Secara Ketokohan Jokowi Layak Jadi Ketua Umum Partai

Rabu, 07 April 2021 - 14:27 WIB
loading...
Pengamat: Secara Ketokohan...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai secara ketokohan layak menjadi Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai bisa membuat perolehan suara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ) turun di Pemilu mendatang jika menjadi ketua umum partai berlambang banteng bermoncong putih itu. Sebab, Presiden Jokowi dianggap tidak punya memiliki darah Soekarno.

"Secara ketokohan Pak Jokowi layak untuk jadi ketua umum partai," ujar Pengamat Politik dan Direktur IndoStrategi Research and Consulting, Arif Nurul Imam kepada SINDOnews, Rabu (7/4/2021).
Arif mengatakan pengalaman politik Jokowi sudah panjang dan mendaki dari bawah. "Hanya saja dalam konteks Ketua Umum PDIP, Pak Jokowi tidak memiliki darah Soekarno sehingga jika terpilih hampir dipastikan tak mampu menjadi perekat untuk menjaga solidaritas partai," jelasnya.

Dampak dari tidak biasanya menjadi perekat untuk menjaga soliditas partai, kata dia, adalah penurunan suara. "Tentu akan berdampak terhadap kinerja kader partai sehingga langsung atau tidak langsung akan menurunkan suara partai," pungkasnya.

Belum lama ini, Megawati Soekarnoputri mengaku tidak masalah posisinya sebagai Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) digantikan orang lain. Asalkan, PDIP harus tetap ada sebagai salah satu partai andalan di republik ini.

Hal tersebut disampaikan Megawati dalam pidatonya di acara peluncuran buku ‘Merawat Pertiwi’ yang diselenggarakan secara virtual pada Rabu 24 Maret 2021.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1159 seconds (0.1#10.140)