Rachland: Megawati Tak Bakal Menyetujui Ambil Alih Paksa Demokrat

Jum'at, 12 Maret 2021 - 21:59 WIB
loading...
Rachland: Megawati Tak...
Politikus Partai Demokrat Rachland Nashidik menyakini Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri tidak bakal menyetujui pengambilalihan paksa Partai Demokrat. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Rachland Nashidik kembali menyeret nama Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri terkait gerakan pengambilalihan kepemimpinan Partai Demokrat (GPKPD).

Dia meyakini, Presiden ke-4 RI itu tak sepakat tentang gerakan tersebut. "Bahkan ibu Megawati tak bakal menyetujui ambil alih paksa Partai Demokrat," kata Rachland dalam cuitannya di akun twitter miliknya @RachlandNashidik, Jumat (12/3/2021).
Rachland meyakini, keputusan yang akan diambil kadernya, dalam hal ini Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yassona H. Laoly akan menjadi pertaruhan besar bagi reputasi partai berlambang banteng moncong putih yang pernah mengalami gerakan serupa di masa lalu. "Ibu Mega pasti memahami, legitimasi moral historis PDIP sebagai partai korban otoritarianisme Orde Baru akan hancur bila kader PDIP mengabsahkan KLB ilegal Deliserdang," ujarnya.

Rachland: Megawati Tak Bakal Menyetujui Ambil Alih Paksa Demokrat


Menurut dia, apabila hal itu benar-benar terjadi, maka hal itu tentunya tidak akan menguntungkan bagi citra politik partai besutan Megawati itu sendiri. "Itu seperti bunuh diri politik," tutur dia.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1524 seconds (0.1#10.140)