PDIP Anggap Syekh Ali Jaber Ulama Moderat yang Ajarkan Persaudaraan

Kamis, 14 Januari 2021 - 14:00 WIB
loading...
PDIP Anggap Syekh Ali...
Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan, Syekh Ali Jaber merupakan ulama moderat yang mengajarkan persaudaraan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - PDI Perjuangan menyatakan, kabar wafatnya Syekh Ali Jaber menjadi kabar duka bagi negeri ini karena almarhum selama ini dikenal melalui dakwah-dakwahnya yang menyejukkan dan mencerahkan.

"Beliau mengajarkan pada kita semua beragama yang membangun persaudaraan di antara sesama, jauhi kebencian terhadap orang yang memusuhi kita sekalipun," tutur Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, Kamis (14/1/2021). (Baca juga: Inna Lillahi Wainna Ilaihi Roji'un, Syekh Ali Jaber Meninggal)

Hasto juga menganggap, Syekh Ali Jaber merupakan sosok ulama moderat karena mengajak kita semua agar saling bahu-membahu di antara sesama dan menjadikan agama sebagai api pencerahan batin. Agama yang mampu membangun kepribadian yang luhur akan menjadi amal saleh bagi kehidupan nyata. Almarhum sangat menekankan pentingnya akhlak bagi umat beragama, sehingga beragama pada akhirnya membangun peradaban kemanusiaan. (Baca juga: Melayat Jenazah Syekh Ali Jaber, Aa Gym: Wajahnya Bersih dan Tersenyum)

"Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten, Ade Sumardi menceritakan ke saya bagaimana almarhum membuka Kampung Kurma di Lebak. Tausyiah Syekh Ali Jaber sangat menyejukkan, mencerahkan, dan terus mengajarkan kepada kami, bagaimana kehidupan beragama yang diwarnai oleh nilai-nilai moral, guna menebarkan kebaikan. Demikian penuturan Ade yang sekaligus Wakil Bupati Lebak," ungkapnya. (Baca juga: Posting Foto Salat Bareng Syekh Ali Jaber, Deddy Corbuzier: Will Be Miss You)

Dengan demikian, Keluarga besar PDIP mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya ulama panutan, Syekh Ali Jaber, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa menerima amal-amal baik dan menempatkan almarhum di surga-Nya. "Kepada keluarga yang ditinggalkan agar diberi kesabaran dan ketabahan. Syekh Ali Jaber akan selalu berada di hati kita semua melalui inspirasi-inspirasi dakwahnya yang sejuk dan mencerahkan," tutur Hasto.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selamat Jalan KH A Chozin...
Selamat Jalan KH A Chozin Chumaidy, Pejuang Demokrasi dan Kesejahteraan Umat
Kedubes Vatikan Dibuka...
Kedubes Vatikan Dibuka untuk Umum, Dikunjungi Warga yang Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
Prabowo Berduka atas...
Prabowo Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus: Pesanmu Jaga Bhinneka Tunggal Ika Membekas di Hati
Kedubes Vatikan Bakal...
Kedubes Vatikan Bakal Dibuka Besok untuk Masyarakat yang Ingin Berkabung Paus Fransiskus
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Gereja Katolik di Indonesia Adakan Kegiatan Duka hingga Misa Requiem
Megawati Tulis Surat...
Megawati Tulis Surat Dukacita atas Wafatnya Paus Fransiskus
Ketua Umum GP Ansor...
Ketua Umum GP Ansor Addin: Pesan Paus Fransiskus Sangat Membekas saat Kita Temui di Vatikan
Haedar Nashir: Paus...
Haedar Nashir: Paus Fransiskus Tokoh Humanis Penebar Damai di Ranah Global
Rekomendasi
Farel Tarek Buka-bukaan...
Farel Tarek Buka-bukaan soal Kelakuan Anak Muda pada Sitkom Tongkrongan Toxic di Kanal YouTube-nya
Drama Musikal Unravelled...
Drama Musikal Unravelled Tegaskan Teknologi Tak Bisa Gantikan Empati dan Kepemimpinan Manusia
Siapkan Lulusan Berkualitas,...
Siapkan Lulusan Berkualitas, Mahasiswa UT akan Dibekali Kemampuan Bahasa Asing
Berita Terkini
Letjen TNI Kunto Arief...
Letjen TNI Kunto Arief Wibowo Batal Dimutasi, Putra Try Sutrisno Itu Tetap Jadi Pangkogabwilhan I
27 menit yang lalu
Anggaran Pendidikan...
Anggaran Pendidikan Besar, Prabowo: Apakah Sampai kepada Alamat yang Ditujukan?
1 jam yang lalu
Gaji Hakim Bakal Dinaikkan...
Gaji Hakim Bakal Dinaikkan Prabowo, Adies Kadir Harap Kinerja dan Integritas Lebih Baik
1 jam yang lalu
Direktur Pemberitaan...
Direktur Pemberitaan Jak TV Terjerat Pidana, Komisi Kejaksaan: Produk Jurnalistik Sekejam Apa Pun Tak Bisa Dijadikan Delik Hukum
1 jam yang lalu
Laporan Akhir Penanganan...
Laporan Akhir Penanganan Kasus Sirkus OCI Segera Diungkap Kementerian HAM
2 jam yang lalu
Prabowo Tegur Pejabat...
Prabowo Tegur Pejabat karena Banyak Sekolah Rusak: Jangan Korupsi dengan Segala Akal
2 jam yang lalu
Infografis
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Mengalami Kebakaran yang Hebat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved