Ternyata Kak Seto Pernah Ditawari Jadi Menteri, Begini Pengakuannya

Senin, 21 Desember 2020 - 15:17 WIB
loading...
Ternyata Kak Seto Pernah...
Seto Mulyadi yang akrab disapa Kak Seto, mengaku pernah ditawari jadi menteri. Foto/Dok Okezone
A A A
JAKARTA - Kak Seto , tokoh pemerhati anak, ternyata pernah beberapa kali ditawari jadi menteri. Pengakuan tersebut disampaikan Kak Seto di Channel YouTube siKomo X siKopat, yang dikutip SINDOnews, Senin (21/12/2020).

Pria yang memiliki nama lengkap Seto Mulyadi ini mengaku dirinya tidak berbakat jadi menteri meski beberapa kali dapat tawaran tersebut. Menurut Kak Seto , dia selalu mengingat amanat dari guru besarnya, almarhum Soerjono atau biasa dipanggil Pak Kasur. Menurut Kak Seto , Pak Kasur berpesan agar dia selalu melanjutkan perjuangan Pak Kasur mendidik dan melindungi anak-anak Indonesia.

"Tetap khusus di dunia anak-anak. Jadi mohon izin, bakat saya atau kemampuan saya adalah tukang momong anak-anak saja, anak-anak Indonesia, jadi biarkanlah saya terus berada di dunia ini, dan biarkanlah saya tidak ke mana-mana tapi ada di mana-mana, di hati setiap anak Indonesia. Itu yang saya inginkan," papar Kak Seto menjawab pertanyaan Reza Indragiri, dalam video berjudul 'KAK SETO KE PETAMBURAN, MENGINCAR JABATAN MENTERI??'.

( ).

Didesak pernah ditawari jadi menteri apa, Kak Seto mengaku pernah ditawari jadi Menteri Pemuda dan juga Menteri Pendidikan. Dipancing apa dasarnya dia ditawari jadi Menteri Pemuda, Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) ini mengatakan, mungkin karena dulu dia aktif di Kirab Remaja Nasional.

"Tapi biarlah itu masa lalu saja. Yang penting sekarang saya akan terus bekerja sama semua pemangku perlindungan anak dan pendidikan anak, ayo kita bergandeng tangan dengan penuh senyum, senyum persatuan dan semua mengedepankan kepentingan terbaik bagi anak-anak Indonesia," pungkas pria kelahiran Klaten, 28 Agustus 1951 ini.

( ).
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1707 seconds (0.1#10.140)