iNews Sore Live di iNews dan RCTI+ Minggu Pukul 16.00: Babak Baru Kasus Rizieq Shihab

Minggu, 13 Desember 2020 - 15:55 WIB
loading...
iNews Sore Live di iNews...
Pascapenahanan pimpinan FPI Habib Muhammad Rizieq bin Hussein Shihab atau yang biasa dikenal dengan sebutan HRS sebagai tersangka pelanggaran protokol kesehatan, tim kuasa hukum FPI tak tinggal diam. Foto/iNews TV
A A A
JAKARTA - Pascapenahanan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Muhammad Rizieq bin Hussein Shihab atau yang biasa dikenal dengan sebutan HRS sebagai tersangka pelanggaran protokol kesehatan, tim kuasa hukum FPI tak tinggal diam. Rencananya, salah anggota tim kuasa hukum Aziz Yanuar akan mengajukan gugatan praperadilan atas penahanan Rizieq Shihab.

Babak baru kasus Rizieq Shihab tersebut akan menjadi dialog dalam "iNews Sore" yang dipandu Fandi Hasib dan Anisha Dasuki. Selain Rizieq Shihab, hari ini tiga tersangka lain atas kasus kerumunan Petamburan, Jakarta Pusat juga telah menyerahkan diri untuk hadir dalam pemeriksaan. (Baca juga: Habib Rizieq Shihab Ditahan, Ahok Trending Topik)

Hingga sore ini, pemeriksaan atas tiga tersangka tersebut masih berjalan. Sebelumnya,Polda Metro Jaya telah menetapkan enam tersangka dalam kasuskerumunan diPetamburan. Salah satu tersangkanya adalah HRS tersebut yang telah ditahan di rumah tahanan (rutan) Polda Metro Jaya.

Selain informasi itu, iNews Sore juga menyajikan informasi kasus ibu yang membunuh tiga anak kandungnya. Diduga depresi dan trauma, ibu tersebut akhirnya meregang nyawa. (Baca juga: Penahanan Habib Rizieq Dianggap Wajar, Pengamat: Ini Jadi Pelajaran Bersama)

Saksikan selengkapnya program "iNews Sore" hari ini mulai pukul 16.00 WIB dengan host Fandi Hasib dan Anisha Dasuki secara langsung di stasiun televisi berita milik MNC Group, iNews. Ikuti pula program ini melalui aplikasi RCTI+ dan www.rctiplus.com.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1869 seconds (0.1#10.140)