Maret-November 2020, Sebanyak 282 Petugas Medis Wafat karena Corona

Selasa, 10 November 2020 - 14:59 WIB
loading...
Maret-November 2020,...
Tim Mitigasi Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) kembali memutakhirkan data petugas medis yang meninggal dunia karena terinfeksi virus Corona. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Tim Mitigasi Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) kembali memutakhirkan data petugas medis yang meninggal dunia karena terinfeksi virus Corona (Covid-19).

(Baca juga: Enam Tokoh Ini Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional)

Pencatatan terbaru pada hari ini, Selasa (10/11/2020) menyebutkan, dokter dan perawat yang meninggal dunia sebanyak 282 orang. (Baca juga: Dosen UI Sebut UU Cipta Kerja Solusi Industri Serap Tenaga Kerja Lebih Optimal)

External PR Lead untuk Tim Mitigasi PB IDI Elizabeth mengatakan, ke-282 orang tersebut jika dirincikan terdiri dari 159 dokter, sembilan dokter gigi, 114 perawat. Jumlah di atas merupakan rekapitulasi dari bulan Maret.

"Hari ini Tim Mitigasi IDI mengumumkan pembaruan data tenaga medis yang wafat akibat Covid-19. Dari Maret hingga November ini, terdapat total 282 petugas medis dan kesehatan yang wafat akibat terinfeksi Covid-19," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima, Selasa siang.

Lebih lanjut Eli menuturkan, untuk dokter yang wafat terdiri dari 84 dokter umum (empat guru besar), dan 73 dokter spesialis (enam guru besar), serta dua residen. Menurutnya, mereka berasal dari 20 IDI Wilayah Provinsi dan 71 IDI Cabang Kota Kabupaten.

Jika dirincikan berdasarkan sebaran wilayah, Provinsi Jawa Timur menjadi yang tertinggi kasus dokter meninggal dengan 36 dokter. Disusul DKI Jakarta dengan 26 dokter di posisi kedua, dan posisi ketiga ada Sumatera Utara 24 dokter.

Di posisi keempat ada Jawa Barat jumlah dokter meninggal 12 orang, Jawa Tengah dengan 11 dokter, Sulawesi Selatan tujuh dokter, serta Banten dan Bali masing-masing enam dan lima dokter.

Kemudian, lima dokter di Kalimantan Timur dan Aceh, Riau empat dokter, Kalimantan Selatan empat dokter, Sumatera Selatan tiga dokter, Kepulauan Riau tiga dokter, dan Daerah Istimewa Yogyakarta dua dokter. Lalu, ada Nusa Tenggara Barat dua dokter, Sulawesi Utara dua dokter, Papua Barat, Sumatera Barat dan Bengkulu masing-masing 1 dokter.

"Dan masih ada satu dokter menunggu verifikasi," tuturnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Alumni Relawan RSDC...
Alumni Relawan RSDC Wisma Atlet Hadiri Reuni dan Halalbihalal di Markas Marinir
Northern Heart Hospital,...
Northern Heart Hospital, RS Khusus Jantung di Penang dengan Fasilitas Canggih dan Modern
Mitigasi Inklusif Kolaboratif...
Mitigasi Inklusif Kolaboratif Organisasi Jadi Model Ideal Hadapi Bencana Non Alam Pandemi
3 Orang Jadi Tersangka,...
3 Orang Jadi Tersangka, Kasus Pengadaan APD Covid-19 Rugikan Negara Rp319 Miliar
SBY Lapor ke Jokowi...
SBY Lapor ke Jokowi Jadi Penasihat Khusus Aliansi Sedunia Membasmi Malaria
WHO Sebut Tren Kerja...
WHO Sebut Tren Kerja Jarak Jauh Bisa Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Pekerja
Sejumlah Menteri Dijadwalkan...
Sejumlah Menteri Dijadwalkan Hadiri Indonesia Re International Conference 2024
KPK Sebut Bansos Presiden...
KPK Sebut Bansos Presiden yang Dikorupsi Sebanyak 6 Juta Paket
KPK Usut Dugaan Korupsi...
KPK Usut Dugaan Korupsi Pengadaan Bansos 2020, Jokowi: Silakan Diproses
Rekomendasi
Suzuki Akui Penjualan...
Suzuki Akui Penjualan Mobil Hybrid Kalah dari Listrik
Budaya Nikah ala Sasak...
Budaya Nikah ala Sasak Ditampilkan di Halalbihalal Masyarakat Lombok Diaspora
Hasil MotoGP Spanyol...
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Alex Marquez Juara untuk Pertama Kalinya!
Berita Terkini
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
52 menit yang lalu
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
1 jam yang lalu
Anggota DPR Terkejut...
Anggota DPR Terkejut Penahanan Kades Kohod Ditangguhkan
2 jam yang lalu
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
2 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
3 jam yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
5 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Mayoritas Islam...
5 Negara Mayoritas Islam Hancur Karena Campur Tangan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved