Lewat MNC Peduli, MNC Bank Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Covid-19

Jum'at, 16 Oktober 2020 - 18:23 WIB
loading...
Lewat MNC Peduli, MNC...
MNC Bank memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 melalui MNC Peduli berupa masker dan vitamin. Foto/MNC Media
A A A
Pandemi Covid-19 yang telah berjalan tujuh bulan terakhir telah berdampak terhadap seluruh aspek sosial, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat. Butuh usaha luar biasa dari seluruh pihak untuk memulihkan keadaan seperti sedia kala.

MNC Bank sebagai lembaga jasa keuangan telah berperan aktif membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19 dari sisi intermediasi perbankan sesuai kebijakan pemerintah dan regulator.

"Selain sisi MNC Bank sebagai lembaga jasa keuangan, dalam menjalankan bisnisnya sehari-hari MNC Bank adalah bagian dari masyarakat yang tumbuh kembang bersama." ungkap Presiden Direktur MNC Bank Mahdan saat serah terima simbolik bantuan kepada Ketua MNC Peduli , Jessica Tanoesoedibjo di Jakarta, 16 Oktober 2020.

Mahdan melanjutkan, MNC Bank memiliki tanggung jawab sosial terhadap ketahanan masyarakat, terutama pada saat penuh tantangan ini. Untuk itu, MNC Bank memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 melalui MNC Peduli berupa masker dan vitamin. ( )

Harapannya adalah hal tersebut mampu memperkuat ketahanan dan kesehatan dalam menghadapi pandemi ini, sehingga bermanfaat bagi seluruh pihak yang membutuhkan.

MNC Peduli sebagai naungan corporate social responsibility MNC Group telah menyalurkan berbagai macam bantuan dalam penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19.( )

Bantuan yang disalurkan berupa alat kesehatan, alat pelindung diri, sembako hingga makanan untuk tenaga kesehatan dan masyarakat terdampak lainnya. Hingga Oktober 2020, MNC Peduli telah menyalurkan bantuan kepada 280 institusi di berbagai wilayah Indonesia dan telah menjangkau lebih dari 217.000 masyarakat.

Ketua MNC Peduli, Jessica Tanoesoedibjo mengungkapkan selama masa pandemi MNC Peduli akan terus berusaha untuk menyalurkan bantuan. “Kami masih terus menggalang dana lewat media-media kami harapannya tentu agar masyarakat seluruh indonesia mau tergerak untuk berpartisipasi” jelas Jessica.

Jessica juga mengimbau masyarakat untuk membantu memutus rantai Covid-19 dengan selalu mematuhi protokol kesehatan, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

MNC Peduli terus mengajak masyarakat serta mitra korporasi untuk saling bahu membahu bekerja sama dalam melawan Covid-19. Untuk berpartisipasi masyarakat dapat berdonasi melalui situs MNC Peduli di www.mncpeduli.org
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1344 seconds (0.1#10.140)