Saudi Cabut Cekal dan Bebas, Habib Rizieq Segera Pulang ke Tanah Air
loading...
A
A
A
JAKARTA - Akun resmi Twitter Front Pembela Islam (FPI) @DPPFPI_ID mengumumkan, Pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab segera pulang ke Tanah Air, setelah otoritas Saudi Arabia mencabut cekal dan membebaskan pria kelahiran 24 Agustus 1965 ini dari semua denda.
(Baca juga: BMKG Minta Masyarakat Waspada Fenomena Gerakan Tanah dan Dampak La Nina)
"Alhamdulillah informasi terbaru Habib Rizieq akan segera pulang ke Tanah Air. Terima kasih kepada Otoritas Saudi Arabia, yang telah mencabut cekal dan membebaskan semua dari denda. Dikarenakan Arab Saudi menilai Habib Rizieq TIDAK BERSALAH," demikian dikutip SINDOnews dari @DPPFPI_ID, Selasa (13/10/2020).
(Baca juga: Politikus PAN Imbau Demonstran Hindari Penyusup)
FPI menegaskan, jika keputusan ini bukan karena bantuan dari Pemerintah Indonesia. Melainkan murni dari putusan Pemerintah Saudi Arabia
"Takbir. Dan perlu digarisbawahi. Habib Rizieq Pulang tanpa ada bantuan sedikit pun dari rezim Jokowi. Sekali lagi, Habib Rizieq Pulang tanpa ada bantuan sedikit pun dari rezim Jokowi!" tegasnya.
Sebelumnya, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly menegaskan pemerintah tidak pernah melarang pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab pulang ke Indonesia.
Yasonna mempersilakan Habib Rizieq pulang ke Tanah Air. Hal itu disampaikan Yasonna dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/2/2020).
Menanggapi itu, Sekretaris Umum FPI Munarman menilai pemerintah hanya pintar bercakap ataupun melontarkan pernyataan tanpa ada tindakan jelas dalam upaya memulangkan Habib Rizieq.
"Ini negara seperti negara abal-abal saja. Berhenti sampe statement," ujar Munarman saat dikonfirmasi, Selasa (25/2/2020).
Diturunkannya berita ini, SINDOnews tengah mengonfirmasi pihak-pihak terkait tentang kepulangan Habib Rizieq ini.
Lihat Juga: Formulir hingga Rekening Pendaftaran Beredar usai Beri Sinyal Bikin Parpol-Ormas, Anies: Bukan dari Saya
(Baca juga: BMKG Minta Masyarakat Waspada Fenomena Gerakan Tanah dan Dampak La Nina)
"Alhamdulillah informasi terbaru Habib Rizieq akan segera pulang ke Tanah Air. Terima kasih kepada Otoritas Saudi Arabia, yang telah mencabut cekal dan membebaskan semua dari denda. Dikarenakan Arab Saudi menilai Habib Rizieq TIDAK BERSALAH," demikian dikutip SINDOnews dari @DPPFPI_ID, Selasa (13/10/2020).
(Baca juga: Politikus PAN Imbau Demonstran Hindari Penyusup)
FPI menegaskan, jika keputusan ini bukan karena bantuan dari Pemerintah Indonesia. Melainkan murni dari putusan Pemerintah Saudi Arabia
"Takbir. Dan perlu digarisbawahi. Habib Rizieq Pulang tanpa ada bantuan sedikit pun dari rezim Jokowi. Sekali lagi, Habib Rizieq Pulang tanpa ada bantuan sedikit pun dari rezim Jokowi!" tegasnya.
Sebelumnya, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly menegaskan pemerintah tidak pernah melarang pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab pulang ke Indonesia.
Yasonna mempersilakan Habib Rizieq pulang ke Tanah Air. Hal itu disampaikan Yasonna dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/2/2020).
Menanggapi itu, Sekretaris Umum FPI Munarman menilai pemerintah hanya pintar bercakap ataupun melontarkan pernyataan tanpa ada tindakan jelas dalam upaya memulangkan Habib Rizieq.
"Ini negara seperti negara abal-abal saja. Berhenti sampe statement," ujar Munarman saat dikonfirmasi, Selasa (25/2/2020).
Diturunkannya berita ini, SINDOnews tengah mengonfirmasi pihak-pihak terkait tentang kepulangan Habib Rizieq ini.
Lihat Juga: Formulir hingga Rekening Pendaftaran Beredar usai Beri Sinyal Bikin Parpol-Ormas, Anies: Bukan dari Saya
(maf)