833.000 Orang Tinggalkan Pulau Jawa Menuju Sumatera selama Mudik Lebaran 2025

Minggu, 30 Maret 2025 - 17:29 WIB
loading...
833.000 Orang Tinggalkan...
PT ASDP Indonesia Ferry mencatat total penumpang yang menyeberang dari Pulau Jawa ke Sumatera mulai H-10 hingga H-2 Lebaran tercatat mencapai 833.404 orang. Foto/SindoNews
A A A
JAKARTA - PT ASDP Indonesia Ferry mencatat total penumpang yang menyeberang dari Pulau Jawa ke Sumatera mulai H-10 hingga H-2 Lebaran tercatat mencapai 833.404 orang. Angka tersebut naik 7% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 780.541 orang.

Adapun untuk total kendaraan yang telah menyeberang selama periode tersebut sebanyak 193.522 unit atau naik 5% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 183.593 unit.

“Secara periode harian, berdasarkan data Posko Merak selama 24 jam (periode 29 Maret pukul 00.00 hingga pukul 23.59 WIB) atau H-2,tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 53 unit kapal,” bunyi keterangan tertulis, Minggu (30/3/2025).



Adapun realisasi total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H-2 mencapai 161.656 orang atau naik 3% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 156.424 orang.

Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang pada H-2 mencapai 23.264 unit atau naik 53% dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 15.213 unit. Kendaraan roda empat mencapai 16.460 unit atau turun 8% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 17.859 unit.



Kemudian, total truk yang menyeberang mencapai 1.026 unit atau turun 16% unit dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 1.228 unit. Sedangkan, total bus yang menyeberang mencapai 748 unit atau turun 24% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 989 unit.

Total seluruh kendaraan tercatat 41.498 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H-2 atau naik 18% dibandingkan realisasi periode dengan tahun lalu sebanyak 35.289 unit.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, IKAPI Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Solidaritas Anggota
Sebelum Ditangkap Kejagung,...
Sebelum Ditangkap Kejagung, Hakim Djuyamto Mudik ke Sukoharjo
Halalbihalal iNews Media...
Halalbihalal iNews Media Group Dimeriahkan Doorprize ke Karyawan
KAI Angkut 4,7 Juta...
KAI Angkut 4,7 Juta Penumpang selama Angkutan Lebaran 2025
KPK Terima 561 Laporan...
KPK Terima 561 Laporan Terkait Gratifikasi Hari Raya Idulfitri, Total Rp341 Juta
Angka Kecelakaan Turun...
Angka Kecelakaan Turun selama Mudik Lebaran, Adies Kadir Apresiasi Polri hingga Kemenhub
Menpan-RB Minta PPK...
Menpan-RB Minta PPK Beri Sanksi ASN Bolos Kerja usai Libur Lebaran
1,454 Juta Kendaraan...
1,454 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek Sepanjang Arus Balik Lebaran
72.000 Kendaraan Pemudik...
72.000 Kendaraan Pemudik Belum Kembali ke Pulau Jawa
Rekomendasi
Ekonomi Diganggu Tarif...
Ekonomi Diganggu Tarif Trump, Begini Respons Dirut BRI
Peran Ganda Orang Tua,...
Peran Ganda Orang Tua, Wamen Isyana Soroti Pentingnya Keterlibatan Ayah
Satu Sentuhan untuk...
Satu Sentuhan untuk Perlindungan Kesehatan lewat Produk Asuransi Masa Kini
Berita Terkini
Momen Jokowi Tenteng...
Momen Jokowi Tenteng Map Cokelat usai Keluar dari SPKT Polda Metro
42 menit yang lalu
6 Bulan Pemerintahan...
6 Bulan Pemerintahan Prabowo-Gibran, Kedaulatan Pangan Bukan Mimpi
51 menit yang lalu
Istana Pastikan Prabowo...
Istana Pastikan Prabowo Hadiri Peringatan Hari Buruh di Monas
1 jam yang lalu
Laporkan Tudingan Ijazah...
Laporkan Tudingan Ijazah Palsu, Jokowi Tak Memberikan Keterangan Pers, Hanya Tersenyum
1 jam yang lalu
Buat Laporan Hanya 23...
Buat Laporan Hanya 23 Menit, Jokowi Langsung Tinggalkan Polda Metro
1 jam yang lalu
Jokowi ke Polda Metro...
Jokowi ke Polda Metro Jaya, Roy Suryo Cs Ngumpul di Gedung Joang 45
1 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved