800 Peserta Akan Berkumpul di Kongres V PAN

Minggu, 09 Februari 2020 - 15:42 WIB
800 Peserta Akan Berkumpul di Kongres V PAN
800 Peserta Akan Berkumpul di Kongres V PAN
A A A
JAKARTA - Sekitar 800 orang peserta akan berkumpul di Kongres V PAN yang akan digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) tanggal 10-12 Februari 2020. Di antaranya, 590 pemilik suara sah dan 200-an peninjau yang semuanya akan melakukan registrasi sejak pukul 10.00 WIB tadi sampai dengan besok sore di Kendari.

"Registrasi tadi dimulai jam 10 pagi sampai jam 8 malam, kemudian dilanjutkan kembali besok pagi sampai dengan sore. Mudah-mudahan segera rampung lah," kata Sekretaris Organizing Committee (OC/Panitia Pelaksana) Kongres V PAN Yahdil Harahap saat dihubungi SINDO Media, Minggu (9/2/2020).

Yahdil menguraikan, jumlah peserta secara keseluruhan yang mendaftar adalah 800-an orang. Terdiri atas 590 pemilik suara dan juga 200-an peninjau. Nantinya, dalam persidangan-persidangan di Kongres V PAN akan ada peninjau. Peninjau ini tidak memiliki hak suara tetapi memiliki hak bicara. "Sehingga jumlah keseluruhan 800 pada saat persidangan dan 590 pada saat pemilihan," terangnya.

Yahdil melanjutkan, Gubernur Sultra sudah konfirmasi untuk hadir sebagai tuan rumah. Di samping itu, juga ada 60 kepala daerah PAN dari seluruh Indonesia. Mereka juga merupakan pemilik suara sah karena di antaranya merupakan Ketua DPW PAN, Sekretaris DPW PAN, serta Ketua DPD PAN. ( Baca juga: Ini Plus Minus Empat Calon Ketum PAN ).

"Tamu kepala daerah, gubernur, bupati dan para eksekutif PAN di luar Sultra insyaallah hadir sekitar ada 60-an. Mudah-mudahan mereka bisa hadir semua," harapnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7039 seconds (0.1#10.140)