Indonesian Heritage Agency Ajak Generasi Muda Cintai Museum melalui LCCM

Jum'at, 01 November 2024 - 16:20 WIB
loading...
Indonesian Heritage...
Foto: Doc. Istimewa
A A A
JAKARTA - Museum Nasional Indonesia yang merupakan unit museum dari Indonesian Heritage Agency (IHA) menyelenggarakan Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) Tingkat Nasional Tahun 2024. Ratusan siswa dari 36 provinsi di Indonesia mengikuti ajang tersebut untuk semakin menghargai warisan keragaman budaya Indonesia yang digelar pada 1-7 November 2024.

"Ajang lomba ini tidak hanya menguji pengetahuan, tetapi juga menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan menghargai warisan budaya Indonesia melalui museum," kata Menteri Kebudayaan Fadli Zon di Museum Nasional Indonesia dalam jumpa pers di sela sela pembukaan Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) Tingkat Nasional Tahun 2024, Museum Nasional, Jakarta Jumat, 1 November 2024.

LCCM 2024 mengangkat tema Arunika melambangkan semangat dan harapan baru bagi warisan budaya yang berkelanjutan. Tercatat, IHA turut serta dalam pengelolaan dan pengembangan 18 museum dan galeri, serta 34 cagar budaya nasional.

Menteri Kebudayaan Fadli Zon mengapresiasi terselenggaranya Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) yang diadakan di Museum Nasional Indonesia.

Menurutnya, acara tersebut dapat menjadi wadah edukatif untuk generasi muda mengenal peradaban dan budayanya. Tahun ini, sebanyak 36 provinsi berpartisipasi dalam lomba ini, dengan total 108 peserta terbaik yang telah melewati tahap seleksi di masing-masing provinsi.

“Saya ucapkan selamat atas terselenggaranya lomba cerdas cermat museum yang ke-10. Ini merupakan acara yang sangat baik dan edukatif, terutama dalam mengenalkan budaya dan peradaban kita kepada generasi muda,” ujar Fadli Zon.

Politisi partai Gerindra ini pun menekankan, pentingnya kegiatan seperti ini untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang museum dan budaya Indonesia. Fadli Zon juga menjelaskan bahwa museum bukan hanya sekedar tempat penyimpanan artefak, melainkan pusat edukasi dan literasi.

“Budaya museum adalah budaya belajar. Di sini, anak-anak muda dapat memahami substansi isi dari museum kita dan kekayaan budaya yang ada,” tambahnya.

Lewat lomba ini, diharapkan peserta dapat lebih menghargai dan memahami nilai-nilai sejarah serta budaya bangsa. Lomba Cerdas Cermat Museum 2024 juga menjadi momentum penting dalam upaya revitalisasi museum di Indonesia.

Fadli Zon menegaskan bahwa kementeriannya berkomitmen untuk meningkatkan standar museum agar lebih menarik bagi pengunjung, terutama generasi muda. “Kita sedang melakukan standarisasi museum agar narasi dan edukasinya semakin baik, serta tampilan yang menarik,” jelasnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1053 seconds (0.1#10.140)