Usai Temui Presiden Jokowi di Istana, Habib Luthfi: Ngobrol Pribadi Aja

Rabu, 12 Juni 2024 - 12:35 WIB
loading...
Usai Temui Presiden Jokowi di Istana, Habib Luthfi: Ngobrol Pribadi Aja
Pendakwah sekaligus Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Luthfi bin Yahya usai bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Rabu (12/6/2024). Foto/SINDOnews/Tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Pendakwah sekaligus Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Luthfi bin Yahya usai bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) . Habib Lusrhfi mengaku hanya membahas urusan pribadi saat menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

"Ngobrol pribadi aja lebih enak," kata Habib Luthfi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Habib Luthfi menegaskan, tidak ada obrolan politik saat pertemuan dirinya dengan Presiden Jokowi. "Saya bukan orang partai, maaf, saya kalau ditanya urusan politik menyerah saya, enggak mau saya," jelasnya.



Sebelumnya, Anggota Wantimpres Habib Luthfi bin Yahya menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan.Habib Lutfhi mengaku ingin bertemu dengan Presiden Jokowi terkait urusan pribadi.

"Enggak ada saya bukan orang partisan. Jadi maaf saja. Saya bukan urusan politik tapi kepentingan pribadi. Kepentingan pribadi aja sama sekali enggak ada urusan partai atau parpol," kata Habib Luthfi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Habib Lutfhi mengaku dalam pertemuan tersebut dirinya tidak membicarakan mengenai wantimpres. Namun, kedatangannya itu atas inisiatif pribadi.

"Ya selaku wantimpres boleh-boleh saja tapi enggak ada kaitannya dengan wantimpres," jelasnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2299 seconds (0.1#10.140)
pixels