Danjen Kopassus di Era Soekarno, Nomor 1 Pelatih Pertama Pasukan Elite Korps Baret Merah

Rabu, 15 Mei 2024 - 06:49 WIB
loading...
A A A
Danjen Kopassus di Era Soekarno, Nomor 1 Pelatih Pertama Pasukan Elite Korps Baret Merah

3. Letjen TNI (Purn) Kaharuddin Nasution

Jenderal TNI kelahiran Medan, Sumatera Utara (Sumut) 23 Juli 1925 merupakan Danjen Kopassus angkatan ketiga. Saat itu, Kopassus masih bernama RPKAD. Dia menjabat selama dua tahun sejak 1956 hingga 1958.

Sebelum menjabat sebagai Danjen Kopassus, dia pernah menduduki sejumlah jabatan penting. Antara lain, pada masa kemerdekaan menjabat sebagai Komandan Kompi Batalyon Nasuhi selama tiga tahun sejak 1945–1948.

Kemudian menjadi Komandan Batalyon 303/Setya Perlaya Siliwangi pada 1948–1953, Direktur Battle Training Camp I 1952-1953, Komandan Batalyon Basis I selama tiga tahun sejak 1953-1956. Selanjutnya, dia dipercaya memimpin pasukan elite sebagai Komandan RPKAD pada 1956–1958.

Dari Korps Baret Merah Kopassus, dia dimutasi menjadi Komandan Komando Resor Militer Wirabima pada 1960 kemudian Panglima Komando Daerah Militer XIII/Merdeka 1967–1971, dan Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Angkatan Darat pada 1971–1973.

Selain jabatan militer, dia juga pernah menduduki sipil antara lain, Gubernur Provinsi Riau, Anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS) Golongan Daerah. Termasuk Irjen Kemenkeu RI dan Gubernur Provinsi Sumatera Utara pada 1983-1988. Kaharuddin Nasution meninggal dunia pada 25 September 1990 dan dimakamkan di Taman Makam Nasional Utama Kalibata, Jakarta Selatan.

Danjen Kopassus di Era Soekarno, Nomor 1 Pelatih Pertama Pasukan Elite Korps Baret Merah


4. Mayjen TNI (Purn) Mung Prahadimulyo

Mayjen TNI (Purn) Mung Prahadimulyo tercatat sebagai Danjen Kopassus keempat. Saat itu, Kopassus masih bernama RPKAD. Dia menjabat selama enam tahun sejak 1958 hingga 1964.

Jenderal Kopassus kelahiran Yogyakarta, 11 Januari 1925 silam ini merupakan tokoh militer yang cukup disegani khususnya di Korps Baret Merah. Dia pernah menjabat sebagai Komandan Kompi IV Batalyon Nasuhi, Brigade Samsu, Divisi Siliwangi pada 1949, kemudian Danyonif Linud 305/Tengkorak pada 1949—1953.

Selain itu, menjadi Komandan RPKAD pada 1958—1964. Dari situ dia dipercaya menjadi Pangdam IX/Mulawarman 1964—1970 dan Komandan Pussenif. Selama mengabdi di militer, Mung pernah terlibat dalam operasi RTP 1 untuk merebut Kota Tondano di Sulawesi Utara. Mung wafat pada 22 Desember 2012 di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.

Danjen Kopassus di Era Soekarno, Nomor 1 Pelatih Pertama Pasukan Elite Korps Baret Merah

5. Letjen TNI (Purn) Sarwo Edhie Wibowo

Letjen TNI (Purn) Sarwo Edhie Wibowo, tercatat sebagai Komandan RPKAD atau Danjen Kopassus ke-5. Dia menjabat selama 3 tahun sejak 1964 hingga 1967.

Ayah kandung dari Danjen Kopassus ke-23 Mayjen TNI Pramono Edhie Wibowo ini merupakan tokoh militer terutama di Korps Baret Merah Kopassus yang sangat disegani dan dihormati.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Inspektur TNI Digeser...
4 Inspektur TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto, Ini Daftar Namanya
Ikuti Apa pun Hasil...
Ikuti Apa pun Hasil Revisi UU TNI, KSAD: Enggak Usah Bikin Ribut, Ini Itu Orde Baru
3 Pasal Masukan Pemerintah...
3 Pasal Masukan Pemerintah di RUU TNI Menarik Perhatian
DPR Jamin Pengesahan...
DPR Jamin Pengesahan RUU TNI Tak Bakal Dikebut: Takut Kecelakaan
Kisah Mengerikan Prajurit...
Kisah Mengerikan Prajurit Kopassus Tak Berdaya Ditembaki Tropas saat Terjun dari Pesawat di Timtim
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Mayjen TNI Ujang Darwis, Jenderal Kopassus Jago Tembak Kini Jadi Pangdam II/Sriwijaya
Kuliah Umum di Seskoad,...
Kuliah Umum di Seskoad, AHY: Ancaman Terhadap Infrastruktur Penting Nasional Harus Diantisipasi
Perjalanan Karier Brigjen...
Perjalanan Karier Brigjen TNI Dwi Sasongko, Penerima Adhi Makayasa Akmil 1998 Butuh Waktu 16 Tahun Raih Pangkat Letkol
5 Kasdam IV Diponegoro...
5 Kasdam IV Diponegoro Sukses Melenggang Jadi Danjen Kopassus, Nomor Terakhir Ipar Presiden SBY
Rekomendasi
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
5 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
15 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Kapal-Kapal Amerika...
Kapal-Kapal Amerika Serikat yang Diserang Houthi di Laut Merah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved