Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Tanah Datar, BPKH Pastikan Tak Gunakan Dana Haji

Minggu, 12 Mei 2024 - 21:57 WIB
loading...
Salurkan Bantuan untuk...
BPKH menyerahkan bantuan tanggap bencana bagi korban banjir dan air bah yang menerjang Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menyerahkan bantuan tanggap bencana bagi korban banjir dan air bah yang menerjang Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Bantuan tersebut merupakan kerja sama dengan mitra kemaslahatan Rumah Zakat.

Pelaksana BPKH Harry Alexander mengatakan bantuan bagi korban banjir Tanah Datar merupakan bagian dari Program Kemaslahatan BPKH. Harry memastikan, pelaksanaan Program Kemaslahatan tidak menggunakan dana yang disetor calon jemaah haji. Bantuan awal berupa 200 kaleng daging olahan siap saji diserahkan di rumah tahfiz Al Qur'an Sarumpun Jaya Sakato, Sabtu, 11 Mei 2024.

"Bantuan ini diambil dari nilai manfaat Dana Abadi Umat, jadi saya pastikan tidak ada uang jemaah yang terpakai,” tegas Harry, Minggu (12/5/2024).



Harry berharap nilai manfaat Dana Abadi Umat dapat semakin dirasakan kehadirannya oleh masyarakat luas dan program kemanusiaan, termasuk korban bencana di seluruh Indonesia.

“Insyaallah bantuan awal ini merupakan respons cepat BPKH diharapkan meringankan saudara-saudara kita yang menjadi korban bencana alam. Update terakhir yang kami dapat, banjir telah berdampak pada 62 rumah warga,” kata Harry Alexander.



Selain Tanah Datar, BPKH juga aktif menyalurkan bantuan ke sejumlah daerah yang mengalami bencana alam mulai dari Kota Padang, Padang Pariaman, Kabupaten Pasaman, Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Solok, Kota Payakumbuh, Kabupaten. Agam, dan Kabupaten Lima Puluh Kota di Sumatera Barat, serta provinsi lainnya seperti Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, dan Jawa Barat.

"BPKH akan terus memberikan dukungan bagi warga yang terdampak bencana, karena Rasulullah mengumpamakan umat Islam itu seperti satu tubuh, apabila ada salah satu anggota tubuh yang sakit, maka seluruh tubuhnya akan ikut merasakan. Semoga ini menjadi berkah bagi umat,” tukasnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indonesia Kirim Bantuan...
Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Myanmar Senilai 1,2 Juta Dolar AS
Gempa Myanmar, Indonesia...
Gempa Myanmar, Indonesia Tambah Kiriman Bantuan Hari Ini
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan...
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp800 Juta untuk Korban Gempa Myanmar
Gempa Besar M6,3 Guncang...
Gempa Besar M6,3 Guncang Maluku Barat Daya, Begini Analisa BMKG
Bantu Korban Gempa,...
Bantu Korban Gempa, Baznas Kembali Berangkatkan Tim Kemanusiaan ke Myanmar
Indonesia Kirim Bantuan...
Indonesia Kirim Bantuan Obat-obatan, Shelter, hingga Tim Dokter ke Myanmar
Kasih Palestina Salurkan...
Kasih Palestina Salurkan Bantuan Ramadan kepada 18.240 Warga Gaza dan Indonesia
Dompet Dhuafa Kirim...
Dompet Dhuafa Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Penyintas Gempa di Myanmar
PCINU Yordania dan Perusahaan...
PCINU Yordania dan Perusahaan Air Mineral Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Palestina
Rekomendasi
Gubernur Rudy Mas’ud...
Gubernur Rudy Mas’ud Berbagi Kebahagiaan Bersama Rakyat Kaltim
Kena Tarif Impor Trump...
Kena Tarif Impor Trump 32 Persen, Indonesia Butuh Gebrakan
BCL Alami Gangguan Kecemasan...
BCL Alami Gangguan Kecemasan hingga Rutin Konsultasi
Berita Terkini
Jurnalis Asing Wajib...
Jurnalis Asing Wajib Punya Surat Keterangan Kepolisian? Kapolri dan Kadiv Humas Polri Buka Suara
2 jam yang lalu
Retreat Kepala Daerah...
Retreat Kepala Daerah Gelombang Kedua Segera Digelar, Lokasinya Belum Bisa Dipastikan
5 jam yang lalu
Mega Perintahkan Kepala...
Mega Perintahkan Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat Gelombang Kedua jika Absen pada Gelombang Pertama
6 jam yang lalu
ART Lagi Mudik, Menteri...
ART Lagi Mudik, Menteri Raja Juli Antoni Bantu Istri Beres-Beres Rumah
6 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di INTERUPSI Siapa Suruh Datang Jakarta? Bersama Ariyo Ardi, Anisha Dasuki, Chico Hakim, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
7 jam yang lalu
Indonesia Kirim Bantuan...
Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Myanmar Senilai 1,2 Juta Dolar AS
9 jam yang lalu
Infografis
Syarat Dapat Dana Bantuan...
Syarat Dapat Dana Bantuan hingga Rp10,5 Juta Bagi Korban PHK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved