Sudirman Said Sindir Jokowi: Tidak Ingin Cawe-cawe, Ternyata Cawe-cawe

Rabu, 07 Februari 2024 - 20:40 WIB
loading...
Sudirman Said Sindir...
Co Captain Timnas Amin Sudirman Said menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengaku tidak akan ikut berkampanye di Pemilu 2024. Foto/Felldy Utama
A A A
JAKARTA - Co Captain Tim Pemenangan Nasional Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) Sudirman Said menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengaku tidak akan ikut berkampanye di Pemilu 2024. Sudirman Said menyindir Jokowi yang dianggapnya sering bersikap kebalikan dari pernyataan diucapkan.

"Tidak ingin cawe-cawe, ternyata cawe-cawe. Dikatakan ini apa pantas? Kan baru dua tahun jadi wali kota, ternyata didorong," kata Sudirman di Perpustakaan Habibie dan Ainun, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (7/2/2024).

Sudirman mengatakan bahwa pihaknya merindukan sebuah keteladanan dari pemimpin bangsa Indonesia. Keteladan yang dimaksud dalam kaitan satunya kata dengan perbuatan.



Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) ini berharap, pernyataan itu didasarkan karena memang adanya tekanan publik, sivitas akademika hingga para cendekiawan. "Mudah-mudahan apa yang disampaikan secara verbal itu diikuti dengan tindakan, itu aja," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi menegaskan tidak akan berkampanye di Pemilu 2024. Hal ini ditegaskan Jokowi di sela kunjungan kerja di Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, Rabu (7/2/2024).

“Saya ingin menegaskan kembali pernyataan saya sebelumnya bahwa presiden memang diperbolehkan undang-undang untuk kampanye. Dan juga sudah pernah saya tunjukkan bunyi aturannya,” kata Jokowi.

Namun, dia menegaskan tidak akan berkampanye di Pemilu 2024. “Tapi, jika pertanyaannya apakah saya akan kampanye? Saya jawab tidak. Saya tidak akan berkampanye,” ucapnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Celetuk Prabowo: Politisi...
Celetuk Prabowo: Politisi Tuh Enggak Pernah Berhenti Kampanye
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Sudirman Said Prihatin...
Sudirman Said Prihatin Para Tersangka Korupsi Pertamina Masih Muda-muda, Mengalami Kaderisasi?
Sudirman Said Sebut...
Sudirman Said Sebut Para Tersangka Kasus Korupsi Pertamina Tak Bergerak Sendiri
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Dugaan Korupsi Pertamina,...
Dugaan Korupsi Pertamina, Sudirman Said: Game Sama, Pemain Berbeda
Ubedilah Badrun Sebut...
Ubedilah Badrun Sebut Efisiensi Anggaran Era Prabowo Akibat Buruknya Pemerintahan Jokowi
PSI: Tingginya Kepuasan...
PSI: Tingginya Kepuasan Rakyat Atas Prabowo-Gibran Dampak Janji Kampanye yang Ditepati
Rekomendasi
Kelabui AS, China Gunakan...
Kelabui AS, China Gunakan Label Palsu 'Made in Korea' Agar Lolos ke Amerika
Meghan Markle Cabut...
Meghan Markle Cabut Gelar Kate Middleton, Pilih Teman Dekat Jadi Sosok Pengganti
Profil dan Biodata Jennifer...
Profil dan Biodata Jennifer Coppen yang Kencan dengan Justin Hubner di London
Berita Terkini
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
6 menit yang lalu
Penggunaan Gawai, Tantangan...
Penggunaan Gawai, Tantangan Baru Pendidikan Indonesia?
24 menit yang lalu
Kesaksian dan BAP Berbeda,...
Kesaksian dan BAP Berbeda, Saksi Rahmat Setiawan Tonidaya Dicecar Pertemuan Wahyu dan Hasto di KPU
34 menit yang lalu
Menag Ajak Jemaat Gereja...
Menag Ajak Jemaat Gereja Katedral Jaga Warisan Pemikiran Paus Fransiskus
46 menit yang lalu
Sinopsis One On One...
Sinopsis One On One - drg. Arianti Anaya: di Balik Viralnya Oknum Dokter Asusila
48 menit yang lalu
Program Makan Bergizi...
Program Makan Bergizi Gratis Landasan Menuju Indonesia Emas 2045
1 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved