Lazisnu Salurkan 2 Unit Ambulans, Gerobak, dan Modal Usaha untuk Pelaku UMKM Jateng

Jum'at, 26 Januari 2024 - 16:32 WIB
loading...
Lazisnu Salurkan 2 Unit...
NU Care-Lazisnu menyalurkan dua unit ambulans, gerobak, serta modal kepada 50 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Jawa Tengah. FOTO/IST
A A A
JAKARTA - NU Care-Lazisnu menyalurkan dua unit ambulans, gerobak, serta modal kepada 50 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Jawa Tengah. Diharapkan bantuan tersebut bisa meningkatkan layanan kesehatan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Bantuan tersebut merupakan hasil pengumpulan program Sedekah Peduli Kemanusiaan kerja sama NU Care-Lazisnu dan Indomaret yang dihimpun sejak 1 Juli-20 November 2023. Hasil program ini digunakan untuk meningkatkan layanan pendidikan, kesehatan, serta pemberdayaan perempuan pelaku UMKM.

Sekretaris Lazisnu PBNU, Moesafa mengatakan, bantuan gerobak UMKM dan modal usaha ditujukan bagi masyarakat Kabupaten Blora, Grobogan, dan Kota Semarang. Sementara 2 unit ambulans ditujukan untuk peningkatkan layanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Blora dan Kabupaten Banyumas.

"Kita mempunyai tradisi dan kebiasaan gotong royong yang sangat melekat dan mengakar di tengah masyarakat. Program Sedekah Peduli Kemanusiaan ini merupakan sumbangan sukarela dari para pelanggan yang diberikan melalui kasir di seluruh gerai Indomaret," kata Moesafa saat serah terima bantuan di Gedung Serba Guna PCNU, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Jumat (26/1/2024).

Hadir dalam acara itu, Marcomm Senior Manager PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Bambang Trijanto, Bupati Blora Arief Rohman, Direktur Lazisnu PWNU Jawa Tengah Wibowo, Ketua PCNU Blora HM Fatah, dan Branch Manager Indomaret Cabang Jombang, Lukman Suroko.

"Jadi sedekah dari pelanggan (Indomaret) ini sangat luar biasa. Mungkin Bapak Ibu belanja dan menyisihkan uang 100 atau 300 perak dikumpulkan. Itu sangat besar dan insyaAllah manfaatnya juga bisa terasa," kata Bambang Trijanto.

Kerja sama melalui program penghimpunan sedekah dari pelanggan ini adalah yang keenam kalinya. Kali ini, program Sedekah Peduli Kemanusiaan diperuntukkan bagi masyarakat di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Program ini dilaksanakan dalam bentuk sub-program Nusantara Unggul dan Cerdas untuk bantuan pendidikan, Nusantara Sehat dan Kuat untuk bantuan layanan kesehatan, serta sub-program Perempuan Berdaya dan Terampil untuk bantuan bagi perempuan pelaku UMKM dan perempuan pejuang nafkah keluarga," kata penanggung jawab program kerja sama NU Care-Lazisnu dan Indomaret, Ending Syarifuddin.

Program Perempuan Berdaya dan Terampil, berupa bantuan modal usaha dan gerobak usaha untuk 200 perempuan pelaku UMKM di 14 kabupaten di Jawa Tengah. Penyerahan bantuan di Kabupaten Blora ini adalah yang kedua, setelah penyerahan pertama di Kabupaten Temanggung pada November 2023. Diharapkan, bantuan ini dapat bermanfaat dan dimanfaatkan dengan baik oleh para penerima.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2372 seconds (0.1#10.140)