Resmi Dukung Ganjar-Mahfud, Slank Ajukan Syarat Revolusi Cinta

Minggu, 21 Januari 2024 - 23:55 WIB
loading...
Resmi Dukung Ganjar-Mahfud,...
Grup band Slank mendeklarasikan dukungan kepada capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Jalan Potlot, Jakarta, Sabtu (20/1/2024). FOTO/MPI/ARIF JULIANTO
A A A
JAKARTA - Grup band Slank telah mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres), Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024. Deklarasi dukungan dilaksanakan di Markas Slank, Gang Potlot, Jakarta Selatan, Sabtu (20/1/2024).

Deklarasi dukungan Slank dihadiri langsung oleh Ganjar Pranowo; Mahfud MD; Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid; dan Slanker, sebutan para penggemar grup band Slank. Para personel Slank juga hadir lengkap, seperti Bimbim, Kaka, Abdee, Ivan, dan Ridho.

Bimbim dalam sambutannya menyatakan, bahwa Ganjar dan Mahfud merupakan teman lama seidenya. Ia mengaku cukup lama berusaha bertemu Ganjar-Mahfud untuk berbincang tapi baru sekarang terlaksana.



"Terima kasih Pak Ganjar, Pak Mahfud, teman lama banget, teman seide. Cukup lama kita berusaha untuk ketemu, ngobrol tapi susah sekali. Tapi di ujung-ujung kita akhirnya berhasil datang ke sini Pak Ganjar dan Pak Mahfud," kata Bimbim.

Menurutnya, Slank dan Slanker menyambut kehadiran Ganjar-Mahfud di Gang Potlot. Bimbim menyebut ada syarat yang diajukan kepada pasangan capres-cawapres nomor urut 3 tersebut. Ada beberapa poin dalam usulan yang dinamakan Revolusi Cinta itu yang niscaya bisa dijalankan ketika Ganjar-Mahfud menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

"Hari ini kita deklarasi bahwa Slank mendukung Ganjar-Mahfud," kata Bimbim.



Sementara itu, Kaka mengungkapkan, sebelum mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar-Mahfud, Slank telah menyiapkan lagu berjudul Salam Metal. Menurutnya, lagu adalah bahasa sehari-hari dan sarana Slank berkomunikasi. Lagu itu mendorong Slank semakin yakin bahwa harus menyatakan sikap.

"Hari ini di Jalan Potlot bahwa kita, Slank mendeklarasikan, bahwa kita dukung Pak Ganjar-Pak Mahfud," katanya.

Ganjar Pranowo menganggap dukungan dari grup band legendaris seperti Slank menambah energi dan semangat tim pemenangan Ganjar-Mahfud.

"Ini satu energi yang membuat Ganjar-Mahfud dan pendukungnya tambah bersemangat," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2016 seconds (0.1#10.140)