Wacana Koalisi Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin di Putaran Kedua Pilpres 2024, Ini Kata Sandiaga Uno
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Salahuddin Uno angkat bicara soal adanya wacana koalisi Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada putaran kedua Pilpres 2024.
Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud itu menegaskan PPP dan PDIP akan bekerja sesuai dengan prinsip perjuangan 4 As.
As pertama dijabarkannya adalah Kerja Keras. Hal tersebut dibuktikan dengan perjuangan Ganjar-Mahfud dan PPP untuk terus menyerap aspirasi masyarakat ke akar rumput.
"Nah ini sudah mulai terlihat hasilnya dengan pesan-pesan harga murah, harga murah, dan hidup berkah ini diterima oleh masyarakat," kata Sandiaga Uno usai menghadiri pelatihan pembuatan sabun cuci piring di Banyukuning View, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Minggu (14/1/2024).
As kedua adalah Kerja Cerdas. Selama masa kampanye, Sandiaga Uno melihat adanya kesamaan harapan dari masyarakat yang menilai Ganjar Pranowo adalah representasi dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Mirip Jokowi, Ganjar dinilai sangat dekat dengan masyarakat dalam memperjuangkan ekonomi rakyat kecil.
Sedangkan As ketiga adalah Kerja Tuntas. Dengan begitu, TKN Ganjar-Mahfud, termasuk PPP akan bekerja tuntas memenangkan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024.
"Jadi sebelum 14 Februari (2024) kita tidak berhenti, tidak langsung wawancanakan bagaimana kerjasama dengan sebagainya, kita kerja tuntas sampai 14 Februari," kata Sandiaga Uno.
Menyempurnakan tiga AS lainnya, lanjut Sandiaga Uno, As keempat adalah Kerja Ikhlas. Setelah berjuang dengan menyerap aspirasi dan menjawab kebutuhan masyarakat, dirinya menyerahkan seluruh hasil kepada Tuhan. Meski demikian, merujuk data internal, Sandiaga Uno mengaku optimistis Ganjar-Mahfud melaju ke putaran kedua.
"14 Februari hasilnya itu murni Allah yang akan menentukan, tapi per hari ini kita memiliki peluang untuk melaju perputaran selanjutnya dan jika kita terus berada di tengah-tengah masyarakat, menjawab kebutuhan rakyat dan ekonomi rakyat kecil, lapangan kerja harga-harga sembako murah, ini akan mendapatkan begitu banyak limpahan suara," kata Sandiaga Uno.
"Sehingga Ganjar-Mahfud nanti insyaAllah bisa terpilih menjadi presiden dan wakil presiden 2024," katanya.
Lihat Juga: Teliti Langkah Cak Imin sebagai Cawapres 2024, Mahasiswa S2 Paramadina Ini Raih IPK 3,95
Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud itu menegaskan PPP dan PDIP akan bekerja sesuai dengan prinsip perjuangan 4 As.
As pertama dijabarkannya adalah Kerja Keras. Hal tersebut dibuktikan dengan perjuangan Ganjar-Mahfud dan PPP untuk terus menyerap aspirasi masyarakat ke akar rumput.
"Nah ini sudah mulai terlihat hasilnya dengan pesan-pesan harga murah, harga murah, dan hidup berkah ini diterima oleh masyarakat," kata Sandiaga Uno usai menghadiri pelatihan pembuatan sabun cuci piring di Banyukuning View, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Minggu (14/1/2024).
As kedua adalah Kerja Cerdas. Selama masa kampanye, Sandiaga Uno melihat adanya kesamaan harapan dari masyarakat yang menilai Ganjar Pranowo adalah representasi dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Mirip Jokowi, Ganjar dinilai sangat dekat dengan masyarakat dalam memperjuangkan ekonomi rakyat kecil.
Sedangkan As ketiga adalah Kerja Tuntas. Dengan begitu, TKN Ganjar-Mahfud, termasuk PPP akan bekerja tuntas memenangkan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024.
"Jadi sebelum 14 Februari (2024) kita tidak berhenti, tidak langsung wawancanakan bagaimana kerjasama dengan sebagainya, kita kerja tuntas sampai 14 Februari," kata Sandiaga Uno.
Menyempurnakan tiga AS lainnya, lanjut Sandiaga Uno, As keempat adalah Kerja Ikhlas. Setelah berjuang dengan menyerap aspirasi dan menjawab kebutuhan masyarakat, dirinya menyerahkan seluruh hasil kepada Tuhan. Meski demikian, merujuk data internal, Sandiaga Uno mengaku optimistis Ganjar-Mahfud melaju ke putaran kedua.
"14 Februari hasilnya itu murni Allah yang akan menentukan, tapi per hari ini kita memiliki peluang untuk melaju perputaran selanjutnya dan jika kita terus berada di tengah-tengah masyarakat, menjawab kebutuhan rakyat dan ekonomi rakyat kecil, lapangan kerja harga-harga sembako murah, ini akan mendapatkan begitu banyak limpahan suara," kata Sandiaga Uno.
"Sehingga Ganjar-Mahfud nanti insyaAllah bisa terpilih menjadi presiden dan wakil presiden 2024," katanya.
Lihat Juga: Teliti Langkah Cak Imin sebagai Cawapres 2024, Mahasiswa S2 Paramadina Ini Raih IPK 3,95
(abd)