Pasha Ungu dan Kader PAN Berebut Ketua DPW Sulteng, Ini Pesan Zulhas

Senin, 10 Agustus 2020 - 17:21 WIB
loading...
Pasha Ungu dan Kader...
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengimbau segenap kader untuk mengedepankan musyawarah mufakat dalam menyelesaikan setiap persoalan. Foto/SINDonews/Kiswondari
A A A
JAKARTA - Setelah Kongres V Partai Amanat Nasional (PAN) digelar pada pertengahan Februari 2020 lalu berkewajiban untuk melanjutkan proses pergantian kepemimpinan daerah lewat Musyawarah Wilayah (Muswil). Khusus Muswil PAN Sulawesi Tengah (Sulteng) banyak tokoh PAN bersaing, di antaranya Pasha ‘Ungu’ yang merupakan Wakil Wali Kota Palu, Wakil Gubernur Sulteng Rusli Baco Dg Palabbi, Bupati Toli-Toli Saleh Bantilan dan Anggota DPRD Sulteng Suprapto Dg Situru.

Empat kandidat bersaing untuk menjadi Ketua DPW PAN Sulteng. Acara Muswil ini digelar secara virtual dipimpin Ketua POK DPP PAN Ahmad Mumtaz Rais dan Muswil dibuka secara virtual oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dengan dihadiri Wakil Ketua Umum Yandri Susanto, Sekjen Eddy Soeparno dan jajaran Pengurus DPP lainnya dari Jakarta, Senin (10/8/2020). (Baca juga: Ini 10 Daerah Dengan Tingkat Ketidaknetralan ASN Tinggi)

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan memberikan sejumlah pesan untuk kader PAN. Ia mengimbau segenap kader untuk mengedepankan musyawarah mufakat dalam menyelesaikan setiap persoalan. Terlebih di tengah pandemi COVID-19, agar tidak melahirkan perdebatan yang tidak perlu.

“Lebih baik energi kita dicurahkan sepenuhnya untuk membantu masyarakat dalam situasi pandemi seperti ini,” imbau Zulhas dalam sambutannya.

Wakil Ketua MPR ini menambahkan Kongres V PAN telah selesai sejak lama. Jadi dia meminta agar kader PAN tidak melakukan perdebatan yang tidak perlu.

“Kongres sudah selesai dan mari hentikan perdebatan yang tidak perlu,” tegasnya. (Baca juga: Kehadiran Megawati di KLB Gerindra Sinyal Kuat Arah Politik 2024)

Diketahui, penentuan Ketua DPW PAN Sulteng sendiri akan dilakukan secara musyawarah mufakat dan dipimpin oleh Anggota DPR RI PAN dari Daerah Pemilihan Sulteng Sarifudin Sudding. Ketua DPW terpilih akan memimpin PAN Sulteng untuk periode 2020-2025.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PAN Tak Masalah PDIP...
PAN Tak Masalah PDIP Gabung Pemerintah usai Pertemuan Prabowo dan Megawati
Ketua Fraksi PAN DPR...
Ketua Fraksi PAN DPR Berangkatkan 1.500 Peserta Mudik Gratis
Fraksi PAN DPR Salurkan...
Fraksi PAN DPR Salurkan 3.000 Paket Sembako untuk Pamdal hingga Pengemudi Ojol
DPR Dukung Menko Zulhas...
DPR Dukung Menko Zulhas Tertibkan Area Wisata di Puncak untuk Perbaikan Lingkungan
Pemungutan Suara Pilbup...
Pemungutan Suara Pilbup Serang Diulang, Yandri: Koalisi Siap Ikuti Putusan MK
MK Putuskan PSU Pilkada...
MK Putuskan PSU Pilkada Serang, Ini Respons PAN
Panen Kritik usai Ngonten...
Panen Kritik usai Ngonten Depan Rumah Korban Kebakaran di LA, Uya Kuya: Gue Udah Kebal
Uya Kuya Bikin Malu,...
Uya Kuya Bikin Malu, Mahkamah Kehormatan Dewan Layak Memberi Sanksi
Ketua Fraksi PAN: Program...
Ketua Fraksi PAN: Program Makan Bergizi Gratis Ciptakan Generasi Emas Indonesia
Rekomendasi
Istana Buckingham Tegaskan...
Istana Buckingham Tegaskan Raja Charles III Tidak Akan Turun Takhta dalam Waktu Dekat
Hamas Tolak Usulan Gencatan...
Hamas Tolak Usulan Gencatan Senjata yang Mendesak Pejuang Palestina Menyerah
Jejak Pendidikan Pangeran...
Jejak Pendidikan Pangeran Mohammad bin Salman, Putra Mahkota dan Arsitek Visi 2030 Arab Saudi
Berita Terkini
3 Pejabat KPK Jadi Kapolda,...
3 Pejabat KPK Jadi Kapolda, Nomor 2 Pernah Tugas di BNN
21 menit yang lalu
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
24 menit yang lalu
Kongres PDIP Tak Kunjung...
Kongres PDIP Tak Kunjung Digelar, Perang Tarif Trump Jadi Salah Satu Alasan
1 jam yang lalu
Trump 2.0: Sikap Kita?
Trump 2.0: Sikap Kita?
1 jam yang lalu
5 Anak Perusahaan Duta...
5 Anak Perusahaan Duta Palma Didakwa Rugikan Keuangan Negara Rp4,7 Triliun
2 jam yang lalu
Deretan Kombes Pol yang...
Deretan Kombes Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri 13 April 2025
2 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved