Tegaskan Komitmen Ganjar-Mahfud pada Antikorupsi, Jurkam Muda Generasi Pemenang Gelar Napak Tilas Sejarah

Jum'at, 08 Desember 2023 - 20:10 WIB
loading...
Tegaskan Komitmen Ganjar-Mahfud...
Jurkam Muda Generasi Pemenang di bawah pimpinan Deputi Kinetik Teritorial TPN Ganjar-Mahfud, Komjen Pol (Purn) Luki Hermawan menyelenggarakan acara Napak Tilas Sejarah. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Juru Kampanye (Jurkam) Muda Generasi Pemenang di bawah pimpinan Deputi Kinetik Teritorial Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud , Komjen Pol (Purn) Luki Hermawan menyelenggarakan acara Napak Tilas Sejarah. Tema yang diangkat adalah Jejak yang Menginspirasi-Berjalan Menuju Integritas di Hari Antikorupsi pada Jumat (8/12/2023).

Kegiatan yang digerakkan oleh Wadir Eksekutif Juru Kampanye TPN Ganjar-Mahfud Piet Cintya Mawar ini bertujuan menggali dan merenungi jejak-jejak sejarah dari tokoh-tokoh yang menginspirasi, sebagai bagian dari peringatan Hari Antikorupsi.

"Harapan kami, jejak yang ditinggalkan oleh tokoh-tokoh bersejarah ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berjuang demi menegakkan nilai keadilan dan integritas," ujar Piet.

Napak tilas, lanjutnya, dilakukan dengan ziarah ke beberapa makam tokoh bersejarah, yang dinilai sebagai sumber inspirasi dalam perjuangan melawan korupsi. Di antaranya kunjungan ke makam Habib Kuncung, Pangeran Jayakarta, Mbah Priuk, dan Luar Batang.

"Setiap tempat ziarah dipilih dengan cermat untuk meresapi jejak perjuangan melawan korupsi dan meneladani nilai-nilai integritas yang telah ditinggalkan oleh para tokoh tersebut," kata Piet.

Makam Habib Kuncung, dengan kontribusinya dalam menyebarkan nilai-nilai keadilan, menjadi salah satu tempat pertama yang dikunjungi oleh peserta acara. Sementara itu, ziarah ke makam Pangeran Jayakarta mengingatkan peserta akan semangat patriotisme dalam melawan segala bentuk ketidakadilan.

Acara Napak Tilas Sejarah ini tidak hanya menjadi wadah refleksi sejarah tetapi juga sebagai upaya untuk menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya perjuangan melawan korupsi.

Ditekankan pula, pada momen peringatan Hari Antikorupsi 2023, Generasi Pemenang sebagai Tim Pemenangan Capres dan Cawapres Ganjar-Mahfud mengajak semua pihak untuk bersama-sama membangun negara yang bersih dan berintegritas.



"Kegiatan Napak Tilas Sejarah ini menjadi bukti komitmen pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Ganjar-Mahfud dalam mendukung upaya pemberantasan korupsi dan membangun negara yang adil dan berintegritas," pungkas Piet.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Kirim Pesan...
Prabowo Kirim Pesan yang Jelas, Tak Ada Toleransi untuk Korupsi
Ketua KPK Ingatkan Kepala...
Ketua KPK Ingatkan Kepala Daerah Harus Miliki Sikap Antikorupsi
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Prabowo Bertekad Wujudkan...
Prabowo Bertekad Wujudkan Pemerintah yang Bersih meski Sulit
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Hasil Survei Sebut Prabowo...
Hasil Survei Sebut Prabowo Bisa Pimpin Indonesia, Maruarar: Ada Pemilih Anies-Ganjar
Rekomendasi
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
6 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
16 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
21 Program Unggulan...
21 Program Unggulan dari Pasangan Ganjar-Mahfud MD
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved